Isi Kuliah Umum, HT Diajak Selfie Ribuan Mahasiswa

Senin, 05 September 2016 - 21:25 WIB
Isi Kuliah Umum, HT Diajak Selfie Ribuan Mahasiswa
Isi Kuliah Umum, HT Diajak Selfie Ribuan Mahasiswa
A A A
MAGELANG - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) memberikan kuliah umum, di Universitas Tidar (Untidar) Magelang. Kuliah umum tersebut diikuti ribuan mahasiswa.

Kuliah HT mengambil tema Membangun Ekonomi Indonesia Menghadapi Persaingan Global. Dalam kuliahnya, HT berbagi pengalaman dalam merintis usaha bersama MNC Group.

“Generasi muda adalah tumpuhan bangsa. Masa depan bangsa ini ada pada generasi muda. Saya suka sharing, karena 50% masyarakat kita berusia di bawah 30 tahun, tapi sayang yang mengenyam pendidikan tinggi hanya 9%,” katanya, Senin (5/9/2016).

Lebih lanjut, HT mengakui pihaknya keluar masuk kampus hanya sekadar ingin memberikan perspektif supaya generasi muda paham betul kondisi bangsa Indonesia.

HT menyebutkan, usaha yang dirintisnya dimulai dari nol. Namun sekarang bisa tumbuh menjadi besar. Untuk mencapai kesuksesan tersebut, kuncinya harus memiliki tujuan yang jelas. Kemudian, visi yang tidak asal mencomot.

“Bagaimana kita bisa merealisasikan visi kita itu harus dilaksanakan dengan berkualitas. Kualitas itu artinya macam-macam, rajin berkualitas, disiplin berkualitas, kecepatan berkualitas, pantang menyerah, terus belajar, tidak sombong, jujur sebagainya itu berkualitas,” terangnya.

Kemudian konteks menghadapi globalisasi, katanya, speed harus ditingkatkan. Bahkan, jika kualitas bagus, namun orang yang bersangkutan pelan dan nyantai, maka akan ketinggalan.

“Kualitas sangat penting. Kalau kita punya visi, tapi pelaksanaannya tanpa kualitas tidak nyampai,” tegasnya.

Menyinggung soal kualitas tersebut, hal yang harus diperhatikan pertama adalah konsekuensi dan konsistensi. Untuk konsekuen, HT mengumpamakan jika mahasiswa ingin lulus cepat dan dapat beasiswa konsekuensinya harus rajin.

“Rajin belajar secara terus sampai nilainya dapat bagus. Pingin dapat beasiswa tapi males-malesan, tiap malam dugem, enggak boleh. Kalau dugem terus, mana mungkin dapat beasiswa,” sambungnya.

Untuk meraih beasiswa, hal yang bisa dilakukan adalah nilai harus bagus dan rajin. Selebihnya, harus konsisten. Artinya, dilakukan secara terus-menerus tanpa mengenas lelah sampai tujuan tercapai.

Usai memberikan kuliah umum, langsung HT dikerumuni mahasiswa yang rata-rata mengenakan jaket warna kuning tersebut untuk berfoto bareng. Bahkan berulang kali, HT diajak berselfie bersama mahasiswa.

Hal tersebut mulai dari ruang auditorium hingga meninggalkan ruang. Ajakan selfie dari mahasiswa tersebut terus dilakukan hingga HT akan memasuki mobilnya.

Salah satu mahasiswa FKIP Jurusan Bahasa Inggris Mafroh Abdul Aziz mengaku, senang dan terkesan dengan kuliah umum yang disampaikan Hary Tanoesoedibjo (HT).

“Pak HT orangnya semangat, rajin dan tidak takut lelah. Kami baru sekali mendapatkan pengalaman di seminar kali ini," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8396 seconds (0.1#10.140)