Lolos Seleksi OSN Pertamina, 15 PT Adu Jago Soal Energi

Minggu, 23 November 2014 - 21:26 WIB
Lolos Seleksi OSN Pertamina, 15 PT Adu Jago Soal Energi
Lolos Seleksi OSN Pertamina, 15 PT Adu Jago Soal Energi
A A A
DEPOK - 15 kelompok mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) se Indonesia unjuk kebolehan di Wisma Makara Universitas Indonesia (UI) dalam ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) Pertamina 2014.

Mereka adalah peserta yang terpilih dari peserta yang terbaik lainnya. Diantaranya, ITB, Universitas Mulawarman, Universitas Hassanudin, dan Universitas Jenderal Soedirman.

Masing-masing menampilkan hasil penelitiannya seputar inovasi energi terbarukan. Para pemenang Kategori Teori di Babak Penyisihan selanjutnya akan mengikuti ujian seleksi Babak Grand Final yang mengkompetisikan 24 orang peserta Kategori Teori dan 15 tim Proyek Sains dimana 1 tim terdiri dari 3 orang.

Para pemenang di babak Grand Final ini nantinya merupakan Juara 1, 2 dan 3 Kategori Teori Bidang Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi serta Juara 1, 2 dan 3 Kategori Proyek Sains Bidang Aplikasi Perangkat Lunak (APL), Bidang Produk Unggulan (PU) dan Bidang Rancang Bangun (RB).

"OSN Pertamina 2014 mengangkat tema Inovasi Sobat Bumi Untuk Masa Depan Generasi pada tahun ini telah menginjak tahun ke-tujuh pelaksanaannya," ujar Corporate Secretary Pertamina Nursatyo Argo di Wisma Makara UI, Minggu (23/11/2014).

Nursatyo menjelaskan, OSN Pertamina diselenggarakan oleh PT Pertamina (Persero) bersama Universitas Indonesia, sebagai mitra kerja sama yang didukung penuh oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendiknas dan Perguruan Tinggi seluruh Indonesia.

"OSN Pertamina merupakan program CSR Bidang Pendidikan PT Pertamina sebagai implementasi dari visi Pertamina dalam mencerdaskan anak bangsa," imbuhnya.

Dia mengklaim minat mahasiswa dalam keikutsertaan ajang tersebut terus meningkat sehingga menunjukan inovasi energi terbarukan semakin diminati. Pihaknya berupaya memacu para mahasiwa untuk mengembangkan inovasi, karya orisinil, dan mudah diaplikasikan bagi lingkungan.

"Yang ikut kan dari Sabang sampai Merauke, jiwa kompetisi tumbuh dari adik-adik mahasiswa agar terus mengembangkan inovasi selesaikan persoalan bangsa. 15 dipilih tiga terbaik nanti," ungkapnya.

"Rata-rata idenya sih bukan 100 persen baru tetapi membuat dengan cara yang baru belum diaplikasikan, bentuk pengembangan inovasi. Yangnterpenting mereka cari terobosan. Misalnya ada yang sederhana tapi bagus membuat software mendata sampah," tegasnya.

Dia mengungkapkan Pertamina juga masih mengkaji dan menguji kelayakan ide serta inovasi para pemenang di ajang tahun sebelumnya. Rata-rata masih seputar bioethanol, biodiesel, dan menghemat listrik.

"Mereka yang sampai kesini hasil seleksi di daerah sebanyak 36 ribu peserta, baru dikirimkan, ide-ide mereka sedang kita bukukan, kita lihat skala priority. Sebagian dengan bioethabol atau mengubah air laut jadi air bisa diminum," katanya.

"Di beberapa tempat bisa gabungkan, sangat mungkin diterapkan, secara umum sudah mulai dijalankan, sekarang masih tahap uji kelayakan," tuturnya.

Penganugerahan Pemenang Olimpiade Sains Nasional Pertamina 2014 (OSN Pertamina) sekaligus sebagai acara penutupan dari seluruh rangkaian kegiatan OSN Pertamina 2014 akan digelar pada 27 November 2014 di gedung Pertamina Pusat Jakarta.

Acara Penganugerahan Pemenang ini turut dihadiri oleh Menteri Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi RI, Direktur Utama PT. Pertamina, Rektor UI beserta para PIC atau Dekan Perguruan Tinggi Mitra OSN Pertamina, para Rektor Perguruan Tinggi dan pimpinan pejabat daerah se-Jabodetabek serta seluruh peserta Seleksi Tingkat Nasional.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1330 seconds (0.1#10.140)