Sowan ke UI, Robert Blake Dijuluki Duta Besar Blusukan

Selasa, 09 Februari 2016 - 14:32 WIB
Sowan ke UI, Robert...
Sowan ke UI, Robert Blake Dijuluki Duta Besar Blusukan
A A A
DEPOK - Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Robert Orris Blake Jr mendapatkan sambutan hangat dari ratusan mahasiswa Universitas Indonesia (UI). Blake diberikan kesempatan oleh Pusat Kajian Wilayah Amerika Universitas Indonesia (KWA UI) untuk kuliah umum bertajuk “Innovation and The Digital Economy”.

Kepala Program Pascasarjana Sulistiowati Irianto mengatakan, banyak kerja sama di berbagai bidang yang dapat ditingkatkan di antara dua negara. Salah satunya pendekatan keberagaman secara global menjadi isu strategis.

“Ini kesempatan spesial bagi kami kedatangan Duta Besar AS dan menyampaikan tema seputar inovasi. Dari pendekatan antropologi banyak isu strategis seperti keberagamaan dan diskriminasi perempuan, perdagangan orang, dan pernikahan dini serta pengurangan kemiskinan,” ujarnya dalam pidatonya di Balai Sidang UI, Depok, Selasa (9/2/2016).

Sambutan juga diungkapkan oleh Kaprodi-kaprodi Kajian Wilayah Amerika Irid Agoes. Dia bahkan memberikan julukan kepada Blake sebagai Duta Besar Blusukan sama seperti Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi).

“Beliau adalah Duta Besar Blusukan. Sering ke berbagai wilayah di Indonesia seperti Bandar Neira, Ternate, Papua. Tak hanya kota besar tetapi juga daerah terpencil. Sering undang pedagang kaki lima ke rumahnya. Kita punya duta besar terbaik sama dengan presiden kami. selamat datang di UI,” ungkapnya.

Menanggapi julukan tersebut, Blake tersenyum lebar. Dia senang disebut blusukan sama dengan Presiden Jokowi. “Saya sama dengan Pak Jokowi, saat usia 19 tahun keliling Jawa dan Bali, banyak hal yang menginspirasi di sini."

"Saya kembali ke sini sebagai duta besar. Saya merasa terhormat diundang, kembali ke sini, semacam tur kembali, karena Anda (UI) tuan rumah pidato Presiden Obama saat itu,” tegasnya.

PILIHAN:

Yorrys: Ketum Golkar Baru Harus Full Time Urus Partai

Hindari Konflik Terulang, Golkar Diminta Jeli Pilih Caketum
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1026 seconds (0.1#10.140)