Mendikbud Akan Tindak Tegas Pelaku Kejahatan Seksual di Sekolah

Sabtu, 21 Mei 2016 - 16:32 WIB
Mendikbud Akan Tindak...
Mendikbud Akan Tindak Tegas Pelaku Kejahatan Seksual di Sekolah
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan ikut angkat bicara terkait maraknya kasus pencabulan yang melibatkan pengajar di sekolah. Dia meminta agar para pelaku diberikan hukuman seberat-beratnya dan dikeluarkan dari lingkungan sekolah.

"Adanya kasus pencabulan, pengajar yang melakukan tindak pencabulan, harus ditindak. Dan orang-orang tersebut harus tidak boleh ada di lingkungan sekolah. Orang tersebut harus ditindak secara hukum dan tegas," ujar Anies di kawasan MH Thamrin, Jakarta, Sabtu (21/5/2016).

Adanya kasus guru salah satu SMA di Jakarta yang mencabuli muridnya, dia menyatakan sekolah harus menindak tegas guru tersebut. "Harus ditindak tegas. Harus dikenakan hukuman, tidak boleh lagi mengajar. Dimanapun, yang namanya pelecehan harus dihukum," tandasnya.

Anies menambahkan, untuk pencegahan kekerasan atau tindak pelecehan di sekolah, setiap sekolah harus menyediakan papan laporan bagi murid dan wali murid.

"Sekolah harus ada gugus, harus ada papan pelaporan, jadi anak bisa lapor. Kalau sekolah tidak ada atau tidak menyediakan papan untuk pelaporan tersebut, bisa dilaporkan ya ke kita. Sekolah tersebut akan kita tindak, dan kepala sekolah bisa digantikan."

"Karenanya, papan laporan tersebut harus ada, untuk anak murid atau keluarganya, atau wali muridnya melapor jika mengalami kekerasan, atau tindakan tidak sesuai lainnya," tambahnya.
(kri)
Berita Terkait
PKB Soroti Perlindungan...
PKB Soroti Perlindungan dan Kasus Penculikan Anak
Muhaimin Iskandar Tandatangani...
Muhaimin Iskandar Tandatangani Petisi Perlindungan Anak
Gandeng Yacita, ChildFund...
Gandeng Yacita, ChildFund International di Indonesia Gelar Pertemuan Perlindungan Anak Nasional 2024
Diskusi Empat Pilar...
Diskusi Empat Pilar : Mendorong Keberpihakan Negara dalam Perlindungan Anak
Komdigi Undang Platform...
Komdigi Undang Platform Media Sosial Susun Regulasi Perlindungan Anak di Ruang Digital, Ini Langkahnya!
Soal Produk Bebas BPA,...
Soal Produk Bebas BPA, Komnas PA Desak Badan POM Buat Aturan
Berita Terkini
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
1 jam yang lalu
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Bulan Mei 2025, Banyak Tanggal Merah!
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Purnawirawan Try Sutrisno, Mantan Panglima ABRI hingga Wakil Presiden
4 jam yang lalu
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
20 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
1 hari yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 hari yang lalu
Infografis
Israel akan Copot Pengeras...
Israel akan Copot Pengeras Suara untuk Azan di Masjid
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved