Komisi X DPR Minta Full Day School Dikaji Mendalam

Senin, 08 Agustus 2016 - 19:17 WIB
Komisi X DPR Minta Full...
Komisi X DPR Minta Full Day School Dikaji Mendalam
A A A
JAKARTA - Komisi X DPR meminta gagasan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy tentang sekolah sepanjang hari (full day school) untuk SD dan SMP negeri maupun swasta dikaji mendalam. Salah satu yang perlu dikaji mendalam adalah aktivitas yang dilakukan dalam full day school itu.

"Kemudian, apa yang disiapkan kalau sekolah sampai jam 17.00 WIB," ujar Wakil Ketua Komisi X DPR Ferdiansyah saat dihubungi wartawan, Senin (8/8/2016).‎

Selain itu, kata dia, komunikasi dengan orangtua murid harus intens. Karena, lanjut dia, ada murid yang ikut membantu perekonomian keluarga masing-masing setelah pulang sekolah selama ini. Seperti contoh menjaga barang dagangan orangtuanya atau ikut berjualan.

‎"Sudah dihitung belum konsekuensi logis. Kalau belum akan mendapatkan ekses. Saya minta itu yang dilakukan," tutur politikus Partai Golkar ini.

Dirinya pun mempersilakan jika Mendikbud Muhadjir Effendy ‎ingin melakukan konsultasi mengenai gagasan full day school ke DPR. Kendati demikian, dia mengaku menyambut baik gagasan Muhadjir Effendy itu.

"Komunikasi dengan orangtua murid perlu, psikologi kan. Itu kan sampai jam 17.00 WIB bagaimana sampai anak jangan cepat letih, bagaimana makan siang anak-anak," ucapnya.
(kri)
Berita Terkait
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkab Langkat Hadirkan Smartboard untuk Siswa
Pendidikan Mahal, Orang...
Pendidikan Mahal, Orang Miskin Dilarang Sekolah
Meningkatkan Literasi...
Meningkatkan Literasi di Dunia Pendidikan
Tingkatkan Mutu Perguruan...
Tingkatkan Mutu Perguruan Tinggi, DPD Perkindo DKI Jakarta Gandeng 3 Universitas
Rayakan Hari Anak Nasional...
Rayakan Hari Anak Nasional 2023, Bank Hana Salurkan Donasi Dana Pendidikan dan Distribusikan Gawai
Program Pendidikan Islam...
Program Pendidikan Islam Kemenag Papua, Yan Permenas Mandenas Tekankan Pentingnya Pendidikan Keagamaan
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
23 menit yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
1 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
2 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
13 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
13 jam yang lalu
Infografis
Jenderal Uni Eropa Minta...
Jenderal Uni Eropa Minta Tentara Dikerahkan ke Greenland
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved