Mendikbud Klaim Full Day School Bentuk Perwujudan Nawacita

Selasa, 09 Agustus 2016 - 17:20 WIB
Mendikbud Klaim Full...
Mendikbud Klaim Full Day School Bentuk Perwujudan Nawacita
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy menyatakan bahwa belajar sehari penuh di sekolah atau full day school untuk SD dan SMP merupakan salah satu bentuk perwujudan Nawacita.

"Saya ini kan pembantu presiden dan di sini saya harus melaksanakan intruksi dari presiden. Dan program presiden, itu tertuang di Nawacita. Di dalam Nawacita itu ada program pendidikan," ujar Muhadjir dalam konferensi pers di kawasan SCBD, Jakarta selatan, Selasa (9/8/2016).

Muhadjir menyebut, dalam program pendidikan itu ada perintah yang menyatakan bahwa perlunya pendidikan karakter seperti budi pekerti dan harus ditekankan terutama pada level dasar.

Lanjut dia, pendidikan dasar yang harus dibentuk dengan 70% pendidikan karakter dan 30% untuk pengetahuan bagi siswa SD. Selanjutnya, 60% pendidikan karakter dan 40% pengetahuan bagi siswa SMP.

"Dasar saya ya pedoman ini dari presiden, ya waktu itu kita memang mencari cara implementasinya. Karena ini pendidikan karakter jadi ukuran sudah ada. Yang ada 18 butir, mulai dari jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, praktis, cinta Tanah Air dan seterusnya," jelasnya.

Ditambahkannya, bahwa pedoman dari pembentukan karakter tersebut tidak mungkin sepenuhnya diisi atau disisipkan di dalam mata pelajaran. Jadi perlu adanya jam tambahan bagi kegiatan untuk pembentukan karakter seorang anak di sekolah.
(kri)
Berita Terkait
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkab Langkat Hadirkan Smartboard untuk Siswa
Pendidikan Mahal, Orang...
Pendidikan Mahal, Orang Miskin Dilarang Sekolah
Meningkatkan Literasi...
Meningkatkan Literasi di Dunia Pendidikan
Tingkatkan Mutu Perguruan...
Tingkatkan Mutu Perguruan Tinggi, DPD Perkindo DKI Jakarta Gandeng 3 Universitas
Rayakan Hari Anak Nasional...
Rayakan Hari Anak Nasional 2023, Bank Hana Salurkan Donasi Dana Pendidikan dan Distribusikan Gawai
Program Pendidikan Islam...
Program Pendidikan Islam Kemenag Papua, Yan Permenas Mandenas Tekankan Pentingnya Pendidikan Keagamaan
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
3 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
9 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
9 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
9 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
11 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
21 jam yang lalu
Infografis
Trump Bela Putin, Tepis...
Trump Bela Putin, Tepis Klaim Rusia Tolak Gencatan Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved