HT Bekali Ribuan Mahasiswa Gunadarma Terkait Membangun Karier

Minggu, 23 Oktober 2016 - 22:05 WIB
HT Bekali Ribuan Mahasiswa...
HT Bekali Ribuan Mahasiswa Gunadarma Terkait Membangun Karier
A A A
JAKARTA - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) berbagi pengalaman dan wawasan kepada ribuan wisudawan Universitas Gunadarma di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta

“Jangan terjebak dalam kerja keras rutin. Jadilah progresif, terus berinovasi,” kata HT, Minggu (23/10/2016).

HT mengatakan, salah satu kunci keberhasilan adalah kerja keras. Namun itu saja tidak cukup, diperlukan mental progresif yang terus mau maju, mau belajar dan tidak berhenti untuk berinovasi.

Hal tersebut menurut HT, diperlukan untuk membangun karier. Keberhasilan lanjutnya, juga tidak bergantung dari masa lalu seseorang. “Sukses itu ke depan, bukan ke belakang,” ucap HT.

Menurut HT, keberhasilan juga tidak bergantung pada usia dan berapa lama bekerja. Namun sukses bergantung dari dipenuhinya syarat-syarat untuk mencapainya.

"Yaitu kerja keras, progresif dan terus berinovasi," ungkap Ketua Umum Partai Perindo ini.

Dalam kesempatan tersebut HT berpesan, sekitar 27 tahun lalu dia menyelesaikan S2 pada tahun 1989. Suasananya saat itu sama membahagiakannya seperti susana wisuda tersebut.

Diakuinya, wisuda merupakan langkah awal perjuangan untuk membangun karier. Mengembangkan karier lanjut HT, harus fokus sebab hidup hanya satu kali.

"Waktu akan terbuang sia-sia untuk coba-coba. Dia memberikan contoh, seringkali seseorang yang berkarir setiap dua sampai tiga tahun pindah," ujarnya.

"Hal tersebut baru akan terasa di kemudian hari, malah tidak berhasil karena belum mencapai posisi yang baik sudah pindah," imbuhnya.

Lebih lanjut HT berpesan kepada para lulusan, untuk membangun daerahnya. "Dengan mengembangkan daerahnya maka laju perekonomian nasional secara keseluruhan akan terdorong untuk lebih cepat maju," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1343 seconds (0.1#10.140)