Tahun Ini, Kemendikbud Targetkan Revitalisasi 280 SMK

Kamis, 21 Februari 2019 - 21:38 WIB
Tahun Ini, Kemendikbud...
Tahun Ini, Kemendikbud Targetkan Revitalisasi 280 SMK
A A A
BANDUNG - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menargetkan sebanyak 280 sekolah menengah kejuruan (SMK) di Indonesia mendapatkan program revitalisasi. Revitalisasi SMK untuk mengoneksikan antara industri dan pendidikan.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, tahun ini pihaknya menargetkan 280 SMK ikut program revitalisasi. Sehingga total SMK terevitalisasi hingga 2019 diharapkan mencapai 2.580 sekolah.

“Saat ini SMK yang sudah direvitalisasi baru 2.300 SMK. Untuk Jawa Barat baru 21 sekolah,” kata Muhadjir saat memantau SMKN 9 Kota Bandung, di Jalan Soekarno Hatta, Bandung, Jawa Barat, Kamis (21/2/2019).

Dia mengakui masih banyak SMK yang belum bisa direvitalisasi. Jumlahnya sekitar 10.000 SMK. Di Indonesia, jumlah SMK mencapai 13.000 sekolah. Dia menekankan, agar revitalisasi SMK dilakukan secara besar besaran. Sehingga hasilnya terlihat dan bermalam terhadap dunia pendidikan.

Walaupun, kata dia, program revitalisasi SMK terbentur persoalan dana. Karena untuk merevitalisasi satu sekolah, dibutuhkan biaya antara Rp10 hingga Rp11 miliar. Namun besarannya dapat berkurang bila SMK tersebut telah memiliki fasilitas memadai.

Menurut Mendikbud, program revitalisasi SMK merupakan tindak lanjut melalui instruksi presiden. Program ini mulai dilakukan April 2017. “Sekarang saya pastikan agar program ini berjalan baik,” tegas dia.

Revitalisasi SMK, sambung dia, dilakukan untuk menghubungkan dunia usaha dan pendidikan. Sehingga dalam pelaksanaannya melibatkan industri dan dunia usaha sebagai partner. Mereka mengirim tenaga ahli membantu siswa praktik.

“Di SMK 9 Bandung, produk yang dihasilkan saya lihat sudah mulai standarisasi sehingga bisa dipasarkan. Hotel sudah ada. Tinggal gandeng pelaku usaha hotel, supaya standarnya meningkat,” imbuh dia. Arif budianto
(dam)
Berita Terkait
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkab Langkat Hadirkan Smartboard untuk Siswa
Pendidikan Mahal, Orang...
Pendidikan Mahal, Orang Miskin Dilarang Sekolah
Meningkatkan Literasi...
Meningkatkan Literasi di Dunia Pendidikan
Tingkatkan Mutu Perguruan...
Tingkatkan Mutu Perguruan Tinggi, DPD Perkindo DKI Jakarta Gandeng 3 Universitas
Rayakan Hari Anak Nasional...
Rayakan Hari Anak Nasional 2023, Bank Hana Salurkan Donasi Dana Pendidikan dan Distribusikan Gawai
Program Pendidikan Islam...
Program Pendidikan Islam Kemenag Papua, Yan Permenas Mandenas Tekankan Pentingnya Pendidikan Keagamaan
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
2 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
3 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
3 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
4 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
15 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
16 jam yang lalu
Infografis
Pemprov DKI Jakarta...
Pemprov DKI Jakarta Diskon Bayar PBB-P2 Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved