Cegah Banyak Siswa Tak Bisa Daftar SNBP 2024, Pengisian PDSS Diperpanjang

Minggu, 11 Februari 2024 - 10:56 WIB
Pengisian PDSS oleh sekolah masih banyak yang belum beres padahal tahap ini penting untuk pendaftaran SNBP 2024. Foto/Instagram SNPMB.
JAKARTA - Pengisian PDSS oleh sekolah masih banyak yang belum beres padahal tahap ini penting untuk pendaftaran SNBP 2024 . Oleh karena itu, pengisian PDSS pun diperpanjang sampai besok.

Perpanjangan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) disampaikan oleh Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) melalui siaran pers, dikutip Minggu (11/2/2024).

Semestinya pengisian PDSS oleh sekolah ini hanya sampai 9 Februari 2024 pukul 15.00 WIB. Namun kini diperpanjang sampai Senin, 12 Februari 2024 pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Pendaftaran SNBP 2024, Ini 14 Jurusan Kuliah di USU dengan Peminat Lebih dari Seribu



Perpanjangan pengisian PDSS dikarenakan berdasarkan evaluasi pengisian PDSS hingga penutupan pengisian PDSS pada 9 Februari 2024, pukul 15.00 WIB, ditemukan adanya sekolah yang belum menyelesaikan tahap Finalisasi PDSS.

Padahal finalisasi data sekolah dan siswa ini merupakan salah satu tahapan terpenting bagi siswa yang ingin masuk universitas negeri melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

Baca juga: 4 Prodi Baru ITS yang Tersedia di SNBP dan SNBT 2024, Cek Daya Tampungnya

Oleh karena itu, untuk memberikan kesempatan bagi siswa untuk bisa mendaftar jalur prestasi tersebut maka diberikan perpanjangan waktu dengan kriteria sebagai berikut.

Kriteria Perpanjangan Waktu PDSS 2024

1. Kriteria Sekolah

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More