Lolos SNBT 2024 tapi Tidak Daftar Ulang Apakah Bisa? Ini Ketentuannya

Sabtu, 15 Juni 2024 - 09:34 WIB
Lolos SNBT 2024 tapi...
Sesuai Permendikbudristek No 62 Tahun 2023, peserta UTBK SNBT 2024 yang lolos seleksi dapat tidak daftar ulang pada PTN penerima. Foto ilustrasi/Ist
JAKARTA - Apakah peserta yang lolos UTBK SNBT bisa tidak daftar ulang? Sebanyak 231.104 Peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2024 dinyatakan lolos. Setelah dinyatakan lulus, biasannya para peserta diwajibkan untuk daftar ulang. Lalu bagaimana yang tidak melakukan daftar ulang? Apakah boleh? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Ketentuan Lolos UTBK SNBT 2024 Tetapi Tidak Daftar Ulang



Ketua Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Ganefri mengatakan peserta UTBK SNBT 2024 yang lolos seleksi dapat tidak daftar ulang pada PTN penerima. Ketentuan tersebut tertuang dalam Permendikbudristek No 62 Tahun 2023. Ketentuan ini merespons siswa yang hendak mendaftar seleksi mandiri atau seleksi sekolah kedinasan sesuai minat dan aspirasi karier.

Namun, jika peserta UTBK-SNBT 2024 yang dinyatakan lolos seleksi lanjut mendaftar ulang di PTN penerima, maka ia tidak dapat mendaftar ke seleksi mandiri masuk perguruan tinggi negeri.

"Yang lolos UTBK, diberi waktu mendaftar ulang sampai 30 Juni. Kalau dia tidak daftar ulang, boleh dia mendaftar ke jalur seleksi lain-lain," kata Ganefri usai konferensi pers pengumuman hasil UTBK SNBT 2024 di Gedung D Kemendikbudristek, Jakarta, Kamis (13/6/2024).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!