Pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2023 Dibuka, Cek Persyaratan dan Jadwalnya

Selasa, 26 September 2023 - 10:34 WIB
loading...
Pendaftaran Program...
Pendaftaran mahasiswa baru program pascasarjana UGM dibuka hari ini Selasa 26 September 2023. Foto/UGM.
A A A
JAKARTA - Pendaftaran mahasiswa baru program pascasarjana semester genap di Universitas Gadjah Mada (UGM) telah dibuka. Ini adalah pendaftaran gelombang 1 yang dibuka hari ini, Selasa (26/9/2023) hingga 10 Oktober 2023.

Penerimaan mahasiswa baru pascasarjana UGM terdiri dari jalur biaya sendiri, jalur kerja sama, jalur pelamar beasiswa, jalur berbasis penelitian (by research), dan jalur internasional.

Pendaftaran program pascasarjana UGM ini dbuka untuk jenjang Magister, Doktor, dan Spesialis.

Berikut ini persyaratan pendaftaran untuk jenjang Magister atau S2 di UGM, dikutip dari laman UM UGM.

Baca juga: Kemenkeu Buka Lowongan PPPK 2023, Ini Jurusan Kuliah yang Dibutuhkan

Persyaratan Pendaftaran Magister UGM 2023

1. Dokumen
- Ijazah asli
2. Transkrip nilai
a. ≥ 2,50 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi terakreditasi A, atau;
b. ≥ 2,75 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi terakreditasi B, atau;
c. ≥ 3,00 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi terakreditasi C.
3. Sertifikat akreditasi program studi
a. Akreditasi program studi yang dimaksud adalah akreditasi saat ini dan dibuktikan dengan hasil pemindaian sertifikat akreditasi atau print screen akreditasi dari laman Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT)/LAM-PTKes yang masih berlaku;
b. Program Studi yang akreditasinya sedang dalam proses perpanjangan, dibuktikan dengan tanda terima penyerahan borang akreditasi ke BAN-PT/LAM-PTKes yang diperoleh dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan. Surat keterangan dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan tidak berlaku;
c. Pendaftar lulusan luar negeri harus mempunyai surat keputusan penyetaraan ijazah dari KEMDIKBUD sebagai pengganti sertifikat akreditasi.
4. Sertifikat hasil tes potensi yang masih berlaku (maksiumum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya sertifikat)
- PAPs UGM: skor minimal 450
- TPDA PLTI: 450
- TPA Bappenas: 450
5. Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris yang masih berlaku
- AcEPT UGM: 149
- TOEP PLTI" 401 (31)
- IELTS: 4.0
- Internet-Based (iBT) TOEFL: 30
- Institutional Testing Program (ITP) TOEFL: 400
6. Rekomendasi bersifat rahasia dari dua orang. Misal rekomendasi dosen pembimbing atau orang lain yang dianggap berwenang misalnya atasan tempat kerja pendaftar
7. Syarat khusus
- Proyeksi keinginan calon Mahasiswa dalam mengikuti Program Magister yang berisi antara lain rencana topik/minat penelitian serta alasan dan harapan mengikuti program yang dipilih, rencana topik penelitian, dan rencana setelah selesai kuliah (format dapat diunduh di sini);
- Proposal penelitian Tesis*/tulisan essai/syarat khusus lainnya yang dipersyaratkan oleh program studi
8. Surat izin atau tugas belajar dari instansi tempat bekerja
9. Dokumen MoU atau PKS atau Surat Penetapan sebagai penerima beasiswa yang masih berlaku (khusus untuk jalur kerja sama)
10. Dokumen surat pernyataan keaslian dokumen

Baca juga: Sekretariat Negara Buka Lowongan 90 Formasi PPPK di CPNS 2023, Gajinya Menggiurkan

Cara Pendaftaran Program Magister UGM 2023


1. Kontak program studi tujuan untuk mengetahui syarat khusus dan/atau persyaratan tambahan yang diperlukan dalam seleksi. Kontak program studi

2. Kemudian buat akun pendaftaran di laman um.ugm.ac.id,
3. Lakukan pendaftaran secara online
0 Siapkan semua dokumen yang dipersyaratkan. Panitia hanya memproses dokumen yang sesuai dengan ketentuan.
- Siapkan data nomor pendaftaran/peserta tes potensi akademik dan tes kemampuan Bahasa Inggris.
- Siapkan hasil pemindaian (scan) dokumen asli di bawah ini (ukuran minimal 150KB dan maksimal 800KB untuk masing-masing file; hasil pemindaian dokumen harus dapat dibaca dengan jelas untuk keperluan verifikasi), kemudian diunggah pada saat mendaftar online.
- Mengisikan data nama dan alamat email dari 2 (dua) orang yang diminta memberi rekomendasi.
Pastikan alamat email pemberi rekomendasi adalah alamat email yang aktif.
- Membayar biaya pendaftaran sesuai petunjuk yang tercantum dalam tahapan pembayaran. Biaya pendaftaran yang telah dilakukan tidak dapat ditarik kembali atau dialihkan untuk orang lain/periode berikutnya dengan alasan apapun.
Pendaftar pada gelombang 1 belum diterima karena belum memenuhi syarat skor TKBI dan Tes Potensi, disilakan mendaftar di gelombang 2 dengan memenuhi syarat tersebut, maka pendaftaran pada gelombang 2 dibebaskan dari biaya pendaftaran. Silakan hubungi program studi tujuan
- Mencetak dan menyimpan Bukti Pendaftaran. Bukti Pendaftaran digunakan untuk keperluan registrasi apabila dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa program pascasarjana.

Jadwal Seleksi Gelombang 1 Pascasarjana UGM 2023


1. Pendaftaran online dan unggah dokumen: 26 September-10 Oktober 2023
2. Pembayaran biaya pendaftaran: Sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing
3. Verifikasi Dokumen Pendaftaran: 26 September- 13 Oktober 2023
4. Tes substansi oleh Program Studi tujuan (apabila ada): 12-14 Oktober 2023
5. Pengumuman hasil seleksi: 19 Oktober 2023
6. Registrasi online bagi yang diterima: 20-25 Oktober 2023
7. Periode pembayaran UKT: 27 Oktober 2023-24 Januari 2024
8. Kegiatan akademik: 12 Februari 2024

Demikian tadi informasi mengenai pendaftaran program pascasarjana UGM Gelombang 1. Program pascasarjana UGM membuka pendaftaran hingga empat gelombang yang ditutup secara keseluruhan pada 2 Januari 2024. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4190 seconds (0.1#10.140)