18 Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIN Buat Perempuan, Cek Yuk Apa Saja

Sabtu, 13 Januari 2024 - 11:01 WIB
loading...
18 Syarat Daftar Sekolah...
Bagi para siswa perempuan yang ingin masuk STIN 2024, ada ketentuan yang harus dipatuhi, salah satunya belum pernah melahirkan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 18 persyaratan daftar sekolah kedinasan STIN buat perempuan. Bagi kamu kaum perempuan yang berniat daftar Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) tak perlu berkecil hati karena STIN menerima pendaftaran peserta perempuan.

Pendaftaran STIN selalu dibuka sekitar bulan April setiap tahun. Bagi para siswa perempuan yang ingin masuk STIN 2024, ada ketentuan yang harus dipatuhi. Artikel kali ini akan membahas setidaknya ada 18 syarat mendaftar sekolah kedinasan STIN buat perempuan, apa saja? Simak ya penjelasnnya berikut ini

18 Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIN buat Perempuan


1. WNI dan tidak pernah terlibat tindak pidana, dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

2. Lulusan dua tahun terakhir dan memiliki nilai rata-rata ijazah minimal 80 (skala 100) dan lulusan 2023 memiliki nilai rata-rata rapot semester 1-5 minimal 75.

3. Belum pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan.

4. Belum pernah melahirkan (perempuan).

5. Tidak bertato dan/atau memiliki bekas tato.

6. Tidak bertindik dan/atau memiliki bekas tindik pada bagian tubuh yang tidak lazim.

7. Sehat jasmani, rohani, dan tidak pernah mengalami patah ulang.

8. Apabila berkacamata, maksimal ukuran 1 baik plus atau minus dan tidak buta warna.

9. Tinggi badan minimal 160 cm untuk perempuan. 10. Usia minimal 16 tahun dan maksimal 22 tahun, dibuktikan dengan akte kelahiran atau surat keterangan lahir.

11. Mendapatkan persetujuan orangtua atau wali yang dibuktikan dengan surat pernyataan orang tua atau wali.

12. Proses seleksi tidak dipungut biaya, kecuali biaya mengikuti SKD.

Baca juga: Ini Prospek Karier Lulusan Sekolah Tinggi Intelijen Negara

13. Bukan mantan anggota TNI/Polri/PNS.

14. Tidak pernah mengikuti pendidikan pembentukan personel TNI/Polri/PNS.

15. Bersedia menjalani ikatan dinas pertama (IDP) selama 10 tahun terhitung sejak dinyatakan lulus pendidikan STIN.

16. Tidak sedang terkait perjanjian ikatan dinas dengan suatu instansi lain.

17. Bagi calon peserta yang dinyatakan lulus, agar melampirkan kartu BPJS Kesehatan.

18. Bagi yang sudah bekerja secara tetap sebagai pegawai, maka harus mendapat persetujuan atau rekomendasi dari kepala instansi dan bersedia diberhentikan dari status pegawai jika diterima.

Prodi S1 STIN yang Bisa Dipilih Peserta Perempuan


a. Jurusan Agen Intelijen

b. Jurusan Teknologi Intelijen

c. Jurusan Cyber Intelijen

d. Jurusan Ekonomi Intelijen

Aturan Cara Daftar Masuk Sekolah Kedinasan STIN


1. Buka laman portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) Sekolah Kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id.

2. Buat akun di portal.

3. Login ke SSCASN Sekolah Kedinasan dengan akun yang sudah dibuat dengan NIK, nomor Kartu Keluarga (KK), dan password.

4. Pilih STIN di pilihan sekolah kedinasan, lengkapi biodata, pilih lokasi ujian.

5. Cek resume pendaftaran dan cetak bukti pendaftaran.

6. Cek link registrasi STIN dan resume bukti pendaftaran yang dikirim ke email.

7. Buka laman registrasi STIN di ptb.stin.ac.id.

8. Login dengan username dan password akun SSCASN Sekolah Kedinasan yang sudah dibuat sebelumnya.

9. Registrasi ulang diSTIN dengan melengkapi data riwayat hidup dan unggah dokumen persyaratan: a. Surat Izin Orangtua/Wali format PDF atau JPEG, lihat contoh di ptb.stin.ac.id lalu unggah yang sudah dibuat dengan nama file Ortu

b. Ijazah format PDF atau JPEG dengan nama file ijazah (tahun kelulusan?

c. Apabila kandidat merupakan lulusan tahun 2024, maka cukup melampirkan Surat Keterangan Lulus format PDF atau JPEG dengan nama file skl 2023

d. Foto berwarna format PDF atau JPEG, dengan nama file Foto, ketentuan foto seluruh badan, terbaru, tampak depan, ukuran postcard (3R), berpakaian atasan warna putih serta bawahan warna hitam, latar biru bagi perempuan

e. Kartu Keluarga (KK) format PDF atau JPEG, nama file KK. 10. Cek email konfirmasi kelengkapan administrasi.

11. Verifikator STIN melakukan verifikasi berkas pendaftaran calon peserta seleksi.

12. Cek status kelulusan verifikasi administrasi melalui portal dikdin.bkn.go.id dan portal https://ptb.stin.ac.id.

13. Calon peserta seleksi yang dinyatakan lulus administrasi melakukan pembayaran biaya seleksi SKD Rp 50.000.

14. Mendapat Kartu Ujian dari STIN setelah proses verifikasi dan dinyatakan lulus seleksi administrasi.

15. Mengikuti proses seleksi selanjutnya sesuai ketentuan STIN.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Apakah STIN Buka Pendaftaran...
Apakah STIN Buka Pendaftaran Calon PNS 2025? Lulus Jadi Intel Negara
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan PKN STAN? Status CPNS Kementerian Keuangan Menanti
Mau Jadi PNS BMKG? STMKG...
Mau Jadi PNS BMKG? STMKG Siap Buka Penerimaan Taruna Baru 2025
Perbedaan 3 Nama Panggilan...
Perbedaan 3 Nama Panggilan Pelajar Sekolah Kedinasan, Taruna, Praja, dan Mahasiswa
2 Sekolah Kedinasan...
2 Sekolah Kedinasan Ini Siap Buka Pendaftaran Calon PNS 2025
Pendaftaran Sekolah...
Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2025 STIS Akan Dibuka, Lulus Jadi PNS BPS
Pemutakhiran NIK Jadi...
Pemutakhiran NIK Jadi Syarat Pembebasan PBB-P2 di Jakarta, Ini Cara dan Ketentuannya
Mendorong Agenda WPS...
Mendorong Agenda WPS dalam Diplomasi Pertahanan
Menteri PPPA Sebut Womens...
Menteri PPPA Sebut Women's Inspiration Awards 2025 Perayaan atas Kekuatan, Kecerdasan, dan Ketangguhan Perempuan Indonesia
Rekomendasi
Jangka Waktu Kerja Sama...
Jangka Waktu Kerja Sama TNI dan Kejagung Dinilai Perlu Dibatasi
Komaruddin Hidayat Resmi...
Komaruddin Hidayat Resmi Jabat Ketua Dewan Pers, Ini Susunan Lengkap Pengurus Periode 2025-2028
China Siagakan 42 Dokter...
China Siagakan 42 Dokter untuk Mengobati Penyakit Jiwa Akibat AI
Label Depan Kemasan...
Label Depan Kemasan dan Cukai MBDK Strategi Tepat Lindungi Konsumen
PBB-P2 2025 Sudah Terbit,...
PBB-P2 2025 Sudah Terbit, Begini Cara Cek dan Bayar Lewat Pajak Online
Agama Warga Negara Pakistan...
Agama Warga Negara Pakistan dan Persentasenya, Berpotensi jadi Populasi Islam Terbesar Dunia
Berita Terkini
Wisuda 2025, Plt Rektor...
Wisuda 2025, Plt Rektor Moestopo Tekankan Lifelong Learning ke Wisudawan
Siswa SMAK 7 Penabur...
Siswa SMAK 7 Penabur Raih Juara di Olimpiade Fisika, Ini Rahasianya
Apakah STIN Buka Pendaftaran...
Apakah STIN Buka Pendaftaran Calon PNS 2025? Lulus Jadi Intel Negara
Kisah Gelar Abdi, Anak...
Kisah Gelar Abdi, Anak ART dari Pati yang Tembus 22 Kampus Dunia
Jejak Pendidikan Try...
Jejak Pendidikan Try Sutrisno, Berawal dari Taruna Atekad hingga Jadi Panglima TNI
Profil Kasmudjo, Dosen...
Profil Kasmudjo, Dosen Pembimbing di UGM yang Dikunjungi Jokowi
Infografis
Syarat dan Cara Daftar...
Syarat dan Cara Daftar Penerima BLT Anak Sekolah Rp4,4 Juta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved