6 Jurusan Paling Diminati di UGM, Selain Kedokteran Prodi Apa Lagi?

Rabu, 24 Januari 2024 - 09:57 WIB
loading...
6 Jurusan Paling Diminati...
Ini 6 jurusan kuliah yang paling diminati di UGM. Dari rumpun saintek ada kedokteran dan dari soshum ada Hubungan Internasional. Foto/YouTube FKKMK UGM.
A A A
JAKARTA - Ini 6 jurusan paling diminati di UGM . Dari rumpun saintek, jurusan paling diminati ada jurusan Kedokteran dan dari rumpun soshum ada Ilmu Komunikasi.

Fakultas Kedokteran UGM terus menjadi magnet bagi mereka yang bercita-cita menjadi dokter profesional. Fasilitas laboratorium modern dan program pendidikan klinis yang unggul menjadikan fakultas ini sebagai tempat ideal untuk mengejar karir di bidang kesehatan.

Di rumpun soshum, urusan Manajemen di Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM juga menempati posisi strategis dalam pilihan mahasiswa. Kurikulum yang menggabungkan teori dan praktek manajemen modern memberikan landasan kokoh bagi mereka yang tertarik mengembangkan keterampilan kepemimpinan dan bisnis.

Baca juga: 30 Jurusan dengan Daya Tampung Paling Besar UGM di SNBP, SNBT, dan Mandiri 2024

Instagram resmi UGM menampilkan enam jurusan paling diminati di UGM di tahun 2023. Berikut ini daftar jurusannya berikut sekilas mengenai jurusan tersebut yang dikutip dari laman resmi masing-masing jurusan.

6 Jurusan Paling Diminati di UGM (Saintek dan Soshum)


Saintek

1. Kedokteran (Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan)


Pada penerimaan mahasiswa baru 2023, tingkat selektivitas jurusan Kedokteran ialah 1:78. Tentu saja jurusan Kedokteran UGM menjadi jurusan favorit yang selalu menjadi pilihan prioritas calon mahasiswa. Bahkan untuk mengikuti program studi dokter, masing-masing kandidat harus mengalahkan 40 kandidat lainnya.

2. Teknologi Informasi (Fakultas Teknik)


Jurusan Teknologi Informasi pun disebut sebagai jurusan paling diminati di UGM. Mungkin salah satunya karena waktu tunggu lulusan rata-rata kurang dari enam buan berkat adanya kolaborasi dan program pengembangan karier.

Prospek kerjanya mencakup content creator, animasi, video game, user experience analyst, Cloud engineer, Internet of Things engineer, AI engineer, data science, Web Engineer, Network Architect, Mobile Developer, System Engineer, Software engineer, Security analyst, Business Analyst, Network Admin, Game Developer, dan DevOps Engineer.

3. Ilmu Komputer (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)


Jurusan Ilmu Komputer UGM juga menjadi salah satu jurusan favorit. Pogram Ilmu Komputer UGM berdiri sejak 1987 dan sudah menerapkan kurikulum berstandar internasional.

Baca juga: Tak Mau Kuliah Mahal? Daftar Saja di 8 Jurusan Termurah UGM Jalur SNBP 2023 Ini

Lulusannnya punya potensi besar bekerja di lembaga pemerintah, BUMN, perbankan, lembaga penelitian, industri dan perusahaan ternama sebagai oftware engineer, database administrator, network analyst, web developer, mobile application programmer, IT project manager, IT consultant, computer scientist, data scientist, dan lainnya.

Soshum

1. Ilmu Komunikasi (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik)


Jurusan Ilmu Komunikasi UGM memiliki empat peminatan, yaitu Jurnalisme, Media Hiburan, Public Relations, dan Periklanan dan saat ini Ilmu Komunikasi UGM memiliki perhatian besar ke media digita ldan perkembangan komunikasi masa kini.

Prospek kerjanya antara lain Lulusan program studi ini dapat berprofesi sebagai pakar atau pelaku sektor media massa (cetak, elektronik, dan online) serta Humasi di berbagai lembaga pemerintahan dan perusahaan, account executive, media planer, periklanan dan peneliti.

2. Ilmu Hubungan Internasional (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik)


Berdiri sejak 1957, jurusan Ilmu Hubungan Internasional UGM merupakan institusi tertua di Indonesia yang mengajarkan ilmu Hubungan Internasional.

Keunggulannya adalah lulusannya akan memiliki kemampuan analisis strategi, politik dan ekonomi inter dan kebudayaan, juga mampu berkomunikasi lisan maupun tulisan dalam bahasa Indonesia maupun bahasa asing.

3. Manajemen (Fakultas Ekonomi dan Bisnis)


Jurusan yang sudah terakreditasi A BAN PT dan akreditasi internasional AACSB untuk sekolah bisnis ini juga selalu diburu oleh calon mahasiswa baru UGM.

Lulusannya berpeluang bekerja di perusahan bisnis nasional dan multinasional, perusahaan swasta maupun BUMN berbagai sektor, start-up digital/non digital, instansi pemerintah berbagai kementerian, kepala daerah berbagai tingkatan dan posisi, konsultan bisnis hingga wirausaha.

Demikian enam jurusan paling diminati di UGM pada 2023. Semoga informasi ini bermanfaat.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Alasan Mulyono Tinggalkan...
Alasan Mulyono Tinggalkan UGM, Ternyata Tak Masuk Kuliah 3 Bulan karena Hal Ini
Riwayat Pendidikan Mulyono,...
Riwayat Pendidikan Mulyono, Tinggalkan UGM Hingga Jadi Lulusan Terbaik Sekolah Militer
Panitia SNPMB: Mayoritas...
Panitia SNPMB: Mayoritas Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Peserta dari Fakultas Kedokteran
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
Siti Fadila, Wisudawan...
Siti Fadila, Wisudawan Termuda UGM yang Raih Gelar Magister di Usia 22 Tahun
Adik Ipar Jokowi Datang...
Adik Ipar Jokowi Datang ke Bareskrim Polri, Serahkan Seluruh Ijazah sebagai Bukti
Bareskrim Polri Turun...
Bareskrim Polri Turun ke Solo dan Yogyakarta, Penyelidikan Ijazah Jokowi Capai 90 Persen!
Kisah Mulyono Tinggalkan...
Kisah Mulyono Tinggalkan UGM karena Lihat Taruna Gagah Pakai Seragam Tentara
Rekomendasi
Kepala BNPB: Waspadai...
Kepala BNPB: Waspadai Potensi Bencana Gempa Megathrust di Sumatera Barat
Mahasiswi FSRD Ditangkap...
Mahasiswi FSRD Ditangkap Bareskrim Polri Gara-gara Buat Meme Jokowi-Prabowo, KM ITB Angkat Bicara
Sinopsis RCTI Layar...
Sinopsis RCTI Layar Drama Indonesia Kau Ditakdirkan Untukku Eps 29: Tidur Seranjang dengan Devan, Alya Uring-uringan
KAI Logistik Pindahkan...
KAI Logistik Pindahkan 55 Unit KRL Afkir di Depok, Bobot Capai 30 Ton
Bukan Khabib Nurmagomedov,...
Bukan Khabib Nurmagomedov, Inilah GOAT Kelas Ringan UFC Versi Joe Rogan!
Matrik Dukung Transformasi...
Matrik Dukung Transformasi Digital Pemda Menuju Smart City di Munas APEKSI 2025
Berita Terkini
Universitas Brawijaya...
Universitas Brawijaya Buka Lowongan Asisten Peneliti 2025, Simak Persyaratannya
Prof Didik J Rachbini...
Prof Didik J Rachbini Kembali Terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina
50 Contoh Soal Tes Wawasan...
50 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan Beserta Jawabannya untuk Seleksi CPNS dan BUMN
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
20 Contoh Soal Tes Wawasan...
20 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan, Bisa Jadi Referensi Belajar
Prestasi Membanggakan...
Prestasi Membanggakan Pelajar Indonesia di Asia Youth International Model United Nations 17th Bangkok
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved