Para Pejuang Kuliah Gratis, Ini 3 Beasiswa S1 Dalam Negeri Tanpa TOEFL dan IPK

Senin, 06 Mei 2024 - 07:08 WIB
loading...
Para Pejuang Kuliah...
Ada tiga Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) yang tidak mensyaratkan tes TOEFL dan juga syarat Indeks Prestasi Kumulatif (IPK). Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Ini daftar 3 beasiswa dalam negeri tanpa TOEFL dan IPK yang perlu diketahui para pemburu kuliah gratis. Adalah beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) untuk kuliah dalam negeri ada yang tidak mensyaratkan IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) dan TOEFL.

Setidaknya ada tiga beasiswa BPI 2024 tanpa TOEFL dan IPK yang ditujukan untuk jenjang S1 ke berbagai perguruan tinggi.Untuk info lengkangkapnya, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

3 Beasiswa S1 BPI 2024 Tanpa TOEFL dan Tanpa IPK


A. Beasiswa S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)


Beasiswa untuk PGSD ini memiliki tiga keuntungan bagi pendaftar. Pertama, tak ada minimal IPK dan tidak perlu TOEFL atau IELTS. Usia bagi pendaftar per 31 Desember 2024 tidak lebih dari 25 tahun.

Persyaratan khusus:

1. Belum berusia 25 (dua puluh lima) tahun pada saat mendaftar;

2. Merupakan mahasiswa baru;

3. Pelamar menandatangani:

• Surat pernyataan komitmen setelah lulus S1 bersedia mengikuti pelaksanaan PPG Prajabatan;
• Surat pernyataan bersedia menjadi guru pada sekolah dasar di wilayah Provinsi: Kalimantan Utara, Maluku Utara, Sulawesi Barat, Maluku, Kepulauan Bangka Belitung.

B. Beasiswa S1 Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK)


Beasiswa tanpa TOEFL dan IPK berikutnya ialah khusus mahasiswa baru, dengan usia bagi pendaftar per 31 Desember 2024 tidak lebih dari 25 tahun.

Persyaratan khusus:

1. Belum berusia 25 (dua puluh lima) tahun pada saat mendaftar;

2. Merupakan mahasiswa baru;

3. Menandatangani:

• Surat pernyataan komitmen setelah lulus S1 bersedia mengikuti pelaksanaan PPG Prajabatan;
• Surat pernyataan bersedia menjadi guru di wilayah Provinsi: Riau, Kalimantan Selatan, Bali, Maluku, Sulawesi Tengah.



C. Beasiswa S1 Pelaku Budaya


Beasiswa bagi para pelaku budaya ini hanya memiliki persyaratan usia. Jadi bagi pendaftar, yang bisa apply beasiswa ini yang berusia belum sampai 30 tahun.

Persyaratan khusus:

1. Belum berusia 30 (tiga puluh) tahllun pada saat mendaftar;

2. Diterima pada Program Studi Pendidikan Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa di Universitas 17 Agustus 1945 Semarang;

3. Menyertakan surat rekomendasi dari Ketua Paguyuban Penghayat/Ketua Majelis Luhur.

Cakupan Beasiswa BPI 2024


Dana pendidikan

• Dana pendaftaran
• Dana SPP
• Dana tunjangan buku
• Dana bantuan penelitian tesis atau disertasi
• Dana bantuan seminar internasional
• Dana bantuan publikasi jurnal internasional

Dana pendukung

• Dana transportasi
• Dana aplikasi visa/Residence permit
• Dana asuransi kesehatan
• Dana hidup bulanan
• Dana kedatangan
• Dana tunjangan keluarga atau (khusus jenjang doktor)
• Dana keadaan darurat Program pengayaan afirmasi dan pengayaan bahasa (khusus afirmasi)

Dana pendukung (penyandang disabilitas)

• Dana aplinasi visa pendamping
• Dana transportasi pendamping
• Dana asuransi kesehatan pendamping
• Dana tunjangan visa pendamping
• Dana tunjangan visa pendamping Biaya pendukung lainnya (tang ditetapkan BPPT)

Persyaratan Umum Beasiswa BPI 2024


1. Warga Negara Indonesia, dibuktikan dengan kartu identitas yang legal dan bukan penduduk tetap di negara lain.

2. Telah diterima pada Perguruan Tinggi di dalam negeri atau di luar negeri sesuai dengan skema beasiswa pada program studi yang telah ditetapkan oleh BPPT, dibuktikan dengan LoA Unconditional atau surat tanda diterima tanpa syarat yang masih berlaku sampai dengan masa penandatanganan surat pernyataan sebagai penerima beasiswa.

3. Pendaftar program beasiswa jenjang D4 atau S1 wajib telah menyelesaikan SMA/SMK/sederajat dan memiliki ijazah/surat keterangan lulus serta raport/transkrip dari:

• Sekolah di dalam negeri atau Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) yang terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah; atau

• Sekolah di luar negeri yang telah memperoleh penyetaraan dengan sekolah dalam negeri oleh Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbudristek

4. Apabila jenjang pendidikan pendaftar sebelumnya ditempuh di luar negeri, maka wajib menunjukkan ijazah yang telah disetarakan dan IPK yang telah dikonversi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.

5. Khusus pendaftar penyandang disabilitas: melampirkan surat keterangan sebagai penyandang disabilitas dari rumah sakit atau dokter sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku; melampirkan surat persetujuan dari orang tua/wali/suami/istri dan membubuhkan tanda tangan di atas meterai Rp l0.000,00 (sepuluh ribu rupiah); dan melampirkan surat permohonan pendampingan sesuai dengan kebutuhan aktivitas disabilitas.

6. Pendaftar melampirkan surat keterangan sehat dan bebas narkoba yang dikeluarkan oleh pihak yang berwenang paling lama 6 (enam) bulan terhitung dari tanggal pendaftaran dengan ketentuan:
Surat Keterangan Sehat Jasmani yang dikeluarkan oleh dokter dari rumah sakit/puskesmas/klinik; dan Surat Keterangan Bebas dari Narkoba yang dikeluarkan oleh dokter dari rumah Qsakit/puskesmas/klinik/lembaga yang berwenang untuk pengujian zat narkoba.

7. Pendaftar menandatangani surat pernyataan pendaftaran Beasiswa Bergelar sesuai dengan format yang disediakan oleh BPPT.

8. Pendaftar tidak sedang melaksanakan pendidikan, kecuali untuk program ongoing skema Calon Guru SMK dan S3 Pendidikan Perguruan Tinggi Akademik (PTA).

9. Pendaftar tidak mengambil jenjang pendidikan yang sama dengan yang telah diselesaikan.

10. Tidak sedang mendaftar dan atau menerima beasiswa Tanpa Gelar (non-degree) dengan sumber pembiayaan LPDP sampai dengan ditetapkan sebagai penerima beasiswa.

11. Tidak sedang mendaftar dan atau menerima beasiswa bergelar dengan sumber pembiayaan LPDP maupun beasiswa lainnya sampai dengan ditetapkan sebagai penerima beasiswa.

12. Tidak sedang dan akan mendaftar atau mengikuti seleksi CASN atau PPPK sampai ditetapkan sebagai penerima beasiswa.

13. Beasiswa hanya diperuntukkan untuk pendaftar yang melaksanakan pendidikan jalur masuk reguler pada Perguruan Tinggi yang ditetapkan BPPT dan tidak diperuntukkan untuk kelas-kelas sebagai berikut:

• Kelas eksekutif;
• Kelas khusus;
• Kelas karyawan;
• Kelas jarak jauh;
• Kelas yang diselenggarakan bukan di Perguruan Tinggi induk;
• Kelas yang diselenggarakan di lebih dari 1 (satu) negara (kecuali untuk program joint degree/dual degree jenjang S3 PTA);
• Kelas internasional khusus tujuan dalam negeri;
• Kelas lainnya yang tidak memenuhi ketentuan standar pelaksanaan kelas reguler; dan mahasiswa yang diterima melalui skema seleksi mandiri.

14. Pendaftar menyampaikan esai atau karangan berisi komitmen kontribusi ke instansi asal/negara pasca studi meliputi deskripsi diri, deskripsi peran apa yang akan dilakukan, deskripsi cara mewujudkan peran tersebut, dan penilaian diri (kekuatan, kelemahan, pengalaman membanggakan, pengalaman kurang membanggakan, dan hal-hal yang pernah dilakukan dan disesali) dengan ketentuan yang sesuai Juknis BPI 2024.

Jadwal Pendaftaran BIM 2024


• Pendaftaran: 2 Mei – 31 Mei 2024 2 Mei - 15 Juni 2024

• Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasil: akan diinformasikan pada laman BPI

• Seleksi Substansi/Wawancara dan Pengumuman Hasil: akan diinformasikan pada laman BPI.

• Daftar Ulang: akan diinformasikan pada laman BPI
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2583 seconds (0.1#10.140)