Peringkat IV PTS Terbaik di Jatim, UWKS Luluskan 484 Wisudawan Berkarakter Raden Wijaya

Sabtu, 25 Mei 2024 - 20:38 WIB
loading...
Peringkat IV PTS Terbaik di Jatim, UWKS Luluskan 484 Wisudawan Berkarakter Raden Wijaya
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) meluluskan 484 wisudawan dalam acara wisuda tahun akademik 2023/204, Sabtu (18/5/2024). Foto/Ist
A A A
SURABAYA - Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) merayakan kesuksesan 484 wisudawan yang menyelesaikan pendidikan dalam acara wisuda tahun akademik 2023/204 di Gedung Rektorat UWKS, Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (18/5/2024).

Para wisudawan universitas yang saat ini duduk di peringkat IV PTS terbaik se-Jatim tersebut berasal dari beragam fakultas pada tingkat D3, S1, S2, dan Profesi. Rektor UWKS, Prof Dr dr H Widodo Ario Kentjono SpTHT-KL (K) FICS menyampaikan selamat atas prestasi yang diraih para wisudawan dalam meraih gelar mereka.

Kepada wisudawan/wisudawati Widodo berpesan arti pentingnya meneladani sifat dan karakter Raden Wijaya. "Karena kampus ini punya kaitan nama Wijaya Kusuma, yang diambil dari nama Raden Wijaya sebagai Raja Majapahit I, diharapkan para lulusan UWKS bisa meneladeni sifat dan karakternnya, di antaranya kebijakan serta jiwa kepahlawanan yang besar dan keung­gulan strategi perang sebagai panglima," ujar Widodo.



Berkaca dari itu pula, Widodo berharap para lulusan UWKS yang telah dibekali ilmu pengetahuan dan ketrampilan, nantinya bukan hanya dapat terserap ke dunia kerja, namun bisa juga membuka maupun menciptakan lapangan kerja.

"Pasalnya, aktivitas wisuda bukanlah akhir dari segalanya tapi justru wisuda merupakan awal dari proses sesunggunya," kata dia.
Selain itu, Widodo yang menahkodai UWKS sejak 2021 itu juga berpesan agar jangan berhenti berlajar. "Karena Orang pintar milik masa lalu, dan masa depan milik orang yang selalu belajar," sambung dia.

Dalam wisuda kali ini, kata dia, ada sebanyak 484 wisuda yang terdiri dari D3, S1, S2, dan Profesi. Dari jumlah tersebut ada sebanyak 10 lulusan terbaik yang berasal dari berbagai fakultas. "Mereka yang terbaik rata-rata IPK nya diatas 3.90," ucap Widodo.

Adapun sejak berdiri tahun 1981, UWKS telah meluluskan 40 ribu lebih wisuda. "Untuk total dari sejak 1981 hingga hari jni rinciannya ada sebanyak 44.454 lulusan," katanya.

Di akhir sambutannya, Widodo juga menyampaikan agar para wisuda dan wisudawati UWKS harus berani bersaing. "Ini sejalan karena UWKS sendiri berdasarkan laporan dari UniRank University Rankings terpilih sebagai perguruan swasta terbaik nomor 4 se Jatim dan juga sebagai Universitas Swasta terfavorit se Jawa Timur," klaimnya.

Kepala LLDIKTI wilayah 7 Jatim, Dyah Sawitri berharap agar wisudawan UWKS bisa mencetak lapangan kerja. "Selamat dan sukses bagi UWKS yang telah menghasilkan karya nyata kepada bangsa dan negara, melalui sebanyak 484 wisudawan. Insyallah yang diwisuda saat ini kami harapakan bisa mampu mencetak lapangan kerja, bukan mencari kerja," ujar Dyah Sawitri.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1632 seconds (0.1#10.140)
pixels