Cara Bayar Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 Melalui ATM, Teller, dan M Banking, Deadline 5 Juli

Jum'at, 28 Juni 2024 - 09:26 WIB
loading...
Cara Bayar Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 Melalui ATM, Teller, dan  M Banking, Deadline 5 Juli
Pembayaran tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 sudah dimulai di bank yang sudah ditunjuk melalui ATM, teller, m banking, dan lainnya. Foto/YouTube BPSDPMP151.
A A A
JAKARTA - Pembayaran tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 sudah dimulai Pembayarannya di bank yang sudah ditunjuk melalui ATM, teller, m banking, marketplace, dan lainnya.

Pengumuman hasil seleksi administrasi sudah diumumkan di akun masing-masing pendaftar. Selanjutnya kode billing untuk PNBP untuk pembayaran ujian Computer Assister Test (CAT) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pun sudah bisa dilihat di akun masing-masing peserta.

Baca juga: Ini Rincian Biaya Seleksi Sekolah Kedinasan 2024, Ramah Kantong?

Pembayaran ujian CAT SKD adalah sebesar Rp100 ribu dan waktu bayarnya pada 27 Juni hingga 5 Juli 2024. Peserta yang tidak melakukan pembayaran PNBP sesuai jadwal yang ditentukan maka tidak akan bisa mengikuti SKD Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Pendaftar Sekolah Kedinasan 2024 wajib melakukan pembayaran PNBP sesuai waktu pembayaran kode billing dan tidak ada masa perpanjangan waktu pembayaran dari BKN.

Baca juga: Cek Akunmu, Hasil Seleksi Administrasi Sekolah Kedinasan 2024 Diumumkan

Dikutip dari laman SPCP IPDN, berikut ini tata cara pembayaran tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 yang bisa diikuti.

Cara Bayar Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 Melalui ATM, Teller, dan M Banking

ATM


1. BNI

- Masukkan kartu ATM dan PIN

- Pilih Menu Pembayaran dan pilih Pajak/Penerimaan Negara

- Pilih menu Pajak/PNBB/BEA & CUKAI dan masukkan 15 digit kode billing

- Transfer tagihan yang tertera dan foto bukti transfer anda

2. BRI

- Masukkan kartu dan PIN

- Pilih menu Transaksi Lainnya dan pilih menu Pembayaran

- Pilih menu MPN dan masukkan 15 digit kode billing

- Transfer tagihan yang tertera dan foto bukti transfer anda

3. Mandiri

- Masukkan kartu dan PIN

- Pilih menu BAYAR/BELI dan pilih Penerimaan Negara

- Pilih menu PAJAK/PNBP/CUKAI dan masukkan 15 digit kode billing

- Transfer tagihan yang tertera dan foto bukti transfer

4. BCA

- Masukkan kartu ATM dan PIN

- Pilih menu BAYAR/BELI dan pilih PENERIMAAN NEGARA

- Pilih menu PAJAK/PNBP/CUKAI dan masukkan 15 digit kode billing

- Transfer tagihan yang tertera dan foto bukti transfer anda

2. Teller


- Datang ke bank terdekat dan sampaikan tujuan Anda ke petugas bank untuk melakukan pembayaran PNBP
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2277 seconds (0.1#10.140)
pixels