5 Bidang Prodi Terpopuler di Indonesia, Bisnis Paling Diminati Calon Mahasiswa

Senin, 23 September 2024 - 10:30 WIB
loading...
5 Bidang Prodi Terpopuler...
Fakultas Ekonomi dan Bisnis menjadi salah satu bidang program studi paling populer di perguruan tinggi Indonesia. Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 5 bidang prodi terpopuler di Indonesia. Memilih jurusan kuliah tidak boleh sembarangan karena sedikit banyak akan menentukan masa depan seseorang nantinya.

Perguruan tinggi di Indonesia memiliki ratusan program studi atau jurusan kuliah yang bisa dipilih calon mahasiswa. Namun dari banyaknya prodi ternyata hanya ada sejumlah jurusan yang paling banyak diminati calon mahasiswa. Apa saja? Mengutip akun Instagram @kaplanedupacid, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

5 Bidang Prodi Terpopuler di Indonesia


1. Bisnis


Ilmu Bisnis adalah jurusan yang paling umum dan memiliki berbagai program studi seperti ekonomi, manajemen, hingga administrasi bisnis. Beberapa pekerjaan yang bisa ditekuni bagi lulusan bisnis seperti administrasi asisten, marketing, sales, hingga business development associate.

2. Kesehatan


Jurusan Kesehatan adalah program studi yang mendalami tentang ilmu kesehatan diantaranya keperawatan, kedokteran, kebidanan, hingga farmasi. Beberapa pilihan bidang pekerjaan yang bisa ditekuni yaitu menjadi perawat atau ahli tenaga kesehatan di lembaga pemerintahan, klinik, hingga rumah sakit.

3. Ilmu Sosial


Program studi Ilmu Sosial akan mempelajari banyak hal tentang sistem hubungan antar manusia khususnya di masyarakat.
Jurusan yang berhubungan dengan Ilmu Sosial di antaranya antropologi, sosiologi, ilmu komunikasi, hingga ilmu politik.


4. Teknik


Jurusan Teknik merupakan bidang studi yang merancang dan membangun sesuatu hal secara lebih spesifik. Jurusan yang dapat diambil dari bidang ini adalah teknik sipil, teknik industri, teknik elektro, teknik kimia, hingga teknik komputer.

5. Psikologi


Psikologi masih termasuk dalam bidang ilmu sosial yang cukup banyak diminati oleh calon mahasiswa baru untuk melanjutkan pendidikan. Prospek kerja untuk jurusan ini pun terbilang cukup luas, karena bisa bekerja di berbagai perusahaan, hingga menjadi ahli psikolog atau psikiater.

5 Prodi Paling Diminati di SNBP 2024


1. Prodi Manajemen, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)


• Jumlah peserta pemilih: 2.227 peserta;
• Jumlah yang diterima: 25 peserta;
• Tingkat keketatan: 1,12 persen.

2. Prodi Ilmu Komunikasi, Universitas Negeri Jakarta (UNJ)


• Jumlah peserta pemilih: 1.713 peserta;
• Jumlah yang diterima: 20 peserta;
• Tingkat keketatan: 1,17 persen.

3. Prodi PGSD, Universitas Sriwijaya (Unsri)


• Jumlah peserta pemilih: 1.664 peserta;
• Jumlah yang diterima: 22 peserta;
• Tingkat keketatan: 1,32 persen.

4. Prodi Kedokteran, Universitas Negeri Semarang (Unnes)


• Jumlah peserta pemilih: 703 peserta;
• Jumlah yang diterima: 10 peserta;
• Tingkat keketatan: 1,42 persen.

5. Prodi Manajemen, Universitas Padjadjaran (Unpad)


• Jumlah peserta pemilih: 1.810 peserta;
• Jumlah yang diterima: 26 peserta;
• Tingkat keketatan: 1,44 persen.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1870 seconds (0.1#10.140)