8 PTN yang Buka Jalur Khusus Tahfiz, Coba Cek Kampus Pilihanmu Ada Ga

Kamis, 03 Oktober 2024 - 12:03 WIB
loading...
8 PTN yang Buka Jalur...
8 PTN yang buka jalur khusus tahfiz ini bisa menjadi rekomendasi kuliah tahun depan. Foto/UIN Sunan Gunung Djati.
A A A
JAKARTA - 8 PTN yang buka jalur khusus tahfiz ini bisa menjadi rekomendasi penerimaan mahasiswa baru tahun depan. Perhatikan syarat dan ketentuannya karena berbeda untuk masing-masing kampus.

Sejumlah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia mulai membuka jalur penerimaan mahasiswa baru khusus bagi para tahfiz Al-Qur'an. Langkah ini diambil sebagai upaya mendukung para penghafal Al-Qur'an yang juga ingin melanjutkan pendidikan tinggi di berbagai bidang ilmu pengetahuan.

Baca juga: Pengamat Pendidikan Usul Seleksi Jalur Mandiri PTN Dihapus, Mengapa?

Dengan adanya jalur khusus tahfiz ini, diharapkan semakin banyak generasi muda Indonesia yang mampu menjaga dan mengembangkan nilai-nilai keagamaan, sambil tetap berprestasi di bidang pendidikan tinggi.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini 8 perguruan tinggi negeri (PTN) yang membuka jalur khusus tahfiz mulai dari IPB University hingga Universitas Airlangga (Unair).

8 PTN yang Buka Jalur Khusus Tahfiz

1. IPB University


Kampus yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat ini menerima calon mahasiswa yang berprestasi. Dikutip dari laman admisi IPB University, para hafizh, ataupun siswa berprestasi lainnya di bidang sains, olahraga, dan seni bisa masuk jalur Prestasi Internasional dan Nasional (PIN).

2. Universitas Negeri Jakarta (UNJ)


UNJ melalui jalur Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (Penmaba) Prestasi Jalur Keagamaan Tahfiz dibuka bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi luar biasa pada tingkat nasional atau internasional dalam bidang kepemimpinan dan keagamaan.

Baca juga: Sosok Bripda Sherly, Polwan Cantik Polresta Banyumas Penghafal 30 Juz Al-Qur'an

Dikutip dari Instagram UNJ, syaratnya adalah hafalan Al-Qur'an minimal 10 juz dengan melampirkan sertifikat hafalan Al-Qur'an.

3. Universitas Padjadjaran (Unpad)


Unpad menerima calon mahasiswa baru jenjang sarjana dan sarjana terapan jalur minat dan bakat atau prestasi non akademik di bidang riset dan inovasi, olahraga, seni budaya, penghafal kitab suci dan kegiataan keagamaan lainnya di jalur mandiri.

Dikutip dari laman SMUP, jalur prestasi dengan kuota maksimal 10 persen itu kriteria kelulusannya berdasarkan skor tertinggi dari gabungan skor prestasi non akademik dan skor SNBT-UTBK 2024 sesuai kuota Program Studi yang tersedia.

4. Universitas Airlangga (Unair)


Universitas negeri yang berada di Surabaya, Jawa Timur punya jalur Golden Ticket. Calon mahasiswa peserta yang punya prestasi bidang organisasi seperti ketua OSIS, dan para penghafal kitab suci agama yang diakui di Indonesia juga dapat memasukkan prestasinya dalam mengikuti seleksi jalur ini.

Baca juga: Pendaftaran Beasiswa Tahfiz UM Surabaya Ditutup 31 Maret, Ini Jadwal dan Syaratnya

Adapun syarat ikut jalur Golden Ticket ini adalah siswa yang eligible pada SNBP, memilih program studi di Unair sebagai pilihan pertama, dan ikut Airlangga Education Expo (AEE) yang diadakan tiap tahunnya.

5. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka)


Kampus yang berada di Yogyakarta ini juga menyediakan jalur khusus tahfiz melalui jalur mandiri prestasi dengan persyaratan hafal Al-Qur'an minimal 26 juz dibuktikan dengan ijazah atau piagam.

6. Universitas Islam Syarif Hidayatullah (UIN Jakarta)


Jalur Prestasi UIN Jakarta menerima siswa berprestasi baik nasional maupun internasional untuk bidang akademik dan non akademik. Prestasi non akademik salah satunya adalah tahfiz Al-Qur'an minimal 15 juz.

7. Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim (UIN Malang)


Melalui Beasiswa Teladan, UIN Malang memberikan beasiswa penuh kepada calon mahasiswa dalam empat kategori. Kategori pertama adalah Tahfidz Al-Quran 30 juz.

Kemudian mempunyai keahlian dalam qira’atul kutub, tafsir jalalain (juz 1 s.d 3) dan tahfidz alfiyah ibnu malik, memiliki hafalan hadist arbain dan kandungannya secara baik, dan memiliki kompetensi dan prestasi bidang seni dan olahraga.

8. Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung


Dikutip dari laman UIN Sunan Gunung Djati, pada 2024 UINSGD melaksanakan ujian masuk tahfiz di jalur mandiri di Gedung Fakultas Syariah dan Hukum (FSH). Ketentuannya adalah calon mahasiswa yang hafal Al-Qur'an minimal 10 juz.

Demikian 8 PTN yang menyediakan jalur khusus tahfiz sebagai rekomendasi penerimaan mahasiswa baru di tahun depan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Rekomendasi
Dua Kejuaraan Nasional...
Dua Kejuaraan Nasional Karate Lemkari Akan Digelar di Surabaya Awal Mei 2025
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
Rasamala Aritonang Irit...
Rasamala Aritonang Irit Bicara usai Diperiksa KPK sebagai Saksi SYL
Parah! Dokter PPDS Unsri...
Parah! Dokter PPDS Unsri Ditendang di Bagian Testis hingga Memar oleh Konsulen
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
Berita Terkini
Mendikdasmen Wajibkan...
Mendikdasmen Wajibkan Guru Belajar Satu Hari dalam Seminggu, Ini Aturannya
1 jam yang lalu
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
10 jam yang lalu
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
11 jam yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
12 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
14 jam yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
15 jam yang lalu
Infografis
8 Tanda Orang yang Mendapatkan...
8 Tanda Orang yang Mendapatkan Lailatul Qadar, Apa Saja?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved