Judul Skripsi Kaoru Mitoma, Pemain Timnas Jepang Lulusan Universitas Tsukuba

Jum'at, 15 November 2024 - 14:03 WIB
loading...
Judul Skripsi Kaoru...
Kaoru Mitoma merupakan salah seorang pesepak bola asal Jepang yang kini bermain di Premier League bersama Brighton. Foto/Super Sport.
A A A
JAKARTA - Kaoru Mitoma merupakan salah seorang pesepak bola asal Jepang yang kini bermain di Premier League bersama Brighton. Terlepas dari statusnya, Mitoma ternyata pernah menamatkan pendidikan Sarjana di Universitas Tsukuba.

Saat berusia sekitar 18 tahun, Mitoma memiliki sebuah kisah menarik kala menolak kontrak profesional sepak bola dengan alasan pendidikan. Mengutip Eurosport, waktu itu ia ditawari kontrak oleh Kawasaki Frontale pada 2016.

Baca juga: Awas! Bintang Jepang Kaoru Mitoma Sembuh, Ancaman buat Timnas Indonesia

Namun, Mitoma menolaknya karena ingin berkuliah dulu di Universitas Tsukuba. Di sana, ia membuat penelitian akhir bertemakan tentang proses dribbling pada sepak bola.

“Saya pikir akan lebih baik (saat itu) untuk pergi ke universitas sebelum menjadi pesepak bola profesional. Jadi saya mempelajari banyak hal termasuk kepelatihan, olahraga, dan nutrisi. Intinya Saya belajar banyak hal,” ucap Mitoma seperti dikutip dari Eurosport, Jumat (15/11).

Lalu, apa judul penelitian Kaoru Mitoma saat menamatkan kuliahnya di Universitas Tsukuba? Berikut ulasannya.

Judul Skripsi Kaoru Mitoma


Sebelumnya, perlu diketahui bahwa Mitoma menghabiskan studi Sarjana di Universitas Tsukuba di Prefektur Ibaraki. Mengutip Indian Express, kampus ini memang terkenal karena menjadi almamater bagi atlet-atlet kenamaan Jepang, seperti Sawao Kato (pemenang medali emas Olimpiade Senam delapan kali) dan Saki Kumagai (pemenang Piala Dunia Wanita bersama Jepang dan kapten Bayern Munich saat ini).

Baca juga: Kondisi Kaoru Mitoma Bikin Deg-degan Jepang, Itakura: Ini Mengkhawatirkan!

Di Universitas Tsukuba, Mitoma yang menempuh bidang Pendidikan Jasmani selama empat tahun membuat tugas akhir sebagai bagian dari kuliahnya. Menariknya, ia merancang skripsi tentang aspek-aspek yang lebih rinci dalam hal menggiring bola.

Terjemahan kasar dari judul skripsinya dalam bahasa Inggris adalah 'Research on Information Processing of the Attacking Side in 1v1 Football Situations'. Jika diterjemahkan lagi ke Bahasa Indonesia menjadi 'Penelitian tentang Pemrosesan Informasi Sisi Penyerangan dalam Situasi 1 lawan 1 di Sepak Bola'.

Penyelesaian skripsinya itu tidaklah mudah. Mitoma bahkan disebut harus melakukan praktik, termasuk pemasangan kamera GoPro di dahi para pemain yang ditelitinya.

Baca juga: Pelatih Brighton Kaget Kaoru Mitoma Dipanggil Timnas Jepang di Piala Asia 2023

Setelah menyusun berbagai hipotesis, Mitoma merumuskan teknik dribble yang paling tepat. Dari hasil penelitian itu, Mitoma membuat kesimpulan bahwa titik gravitasi berperan penting dalam menentukan momen dribble yang tepat.

Ia juga menilai bahwa pemain yang punya dribble yang baik lebih memperhatikan lawan dan ruang di depannya daripada harus melihat bola di bawah. Pada akhir penelitiannya, Mitoma menambahkan bahwa “kekuatan dari karakteristik dribble saya meningkat dua kali lipat (setelah memakai teknik temuannya).”

Demikian ulasan mengenai judul skripsi Kaoru Mitoma, pemain Timnas Jepang lulusan Universitas Tsukuba.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2269 seconds (0.1#10.140)