7 Puisi Hari Guru Nasional, Ungkapan Terima Kasih yang Penuh Makna

Selasa, 26 November 2024 - 07:16 WIB
loading...
7 Puisi Hari Guru Nasional,...
Salah satu wujud rasa terima kasih kepada guru di Hari Guru Nasional adalah melalui puisi. Foto/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Hari Guru Nasional (HGN) yang diperingati setiap 25 November adalah momen untuk mengenang jasa para pendidik yang telah mencurahkan waktu, tenaga, dan cinta demi membentuk generasi penerus bangsa.

Salah satu cara yang paling menyentuh untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada guru adalah melalui puisi.

Baca juga: Hari Guru, Ini Pesan Sekjen DPP Partai Perindo Andi Yuslim Patawari

Dengan kata-kata yang indah, puisi mampu mengungkapkan rasa hormat dan cinta kepada para guru . Setiap bait adalah ungkapan hati yang menggambarkan perjuangan mereka yang tanpa lelah membimbing anak bangsa.

Berikut ini beberapa puisi inspiratif yang dapat menjadi refleksi dan apresiasi terhadap pahlawan tanpa tanda jasa untuk menyemarakkan Hari Guru Nasional 2024 .

7 Puisi Hari Guru Nasional

Puisi 1


Di balik senyum yang tulus tersimpan lara, Guru, engkau terbang tanpa sayap, namun mengangkat jiwa, Berdiri di depan dengan penuh cinta, Membimbing tanpa pamrih, setiap langkah tanpa cela.

Kau ajarkan mimpi, kau bentuk asa, Meski kadang lelah merengkuh jiwa, Engkau tetap berjalan tanpa mengeluh, Di antara tanggung jawab yang tak pernah surut.

Sayapmu tak terlihat, namun terasa, Mengantar kami menggapai cakrawala, Dengan sabar, kau balutkan ilmu, Hingga kami siap menembus rintangan hidup yang biru.

Baca juga: 10 Kegiatan untuk Merayakan Hari Guru Nasional 2024, Seru dan Menyenangkan

Terima kasih, guru, atas semua yang kau beri, Keringatmu bagai embun yang menyuburkan mimpi, Kau pahlawan yang tak butuh medali, Sayapmu adalah ilmu, yang terus abadi

Karya : @sekedarpuisi

Puisi 2


Terima kasih, guru, Kau adalah lentera di kegelapan, Penerang jalan di keheningan, Membimbing dengan penuh kesabaran.

Kau yang selalu hadir, Dalam tiap tetes peluh dan kata, Meski lelah, tak pernah lemah, Menuntun kami dengan cinta.

Kau ajarkan kami bukan sekadar angka, Tapi juga rasa, cinta, dan cita-cita, Mendidik kami untuk menjadi manusia, Yang tangguh, bijak, dan berdaya.

Kau adalah pahlawan tanpa tanda jasa, Yang selalu kami hormati dan cintai, Dalam tiap langkah dan doa kami, Namamu selalu abadi.

Selamat Hari Guru, pahlawan kami, Terima kasih telah menjadi cahaya, Dalam hidup dan mimpi-mimpi kami, Kami bangga karena pernah belajar darimu.

Karya : @sekedarpuisi

Puisi 3


Guru
Hangat senyummu... menjadi pembuka hati kami Amarahmu adalah cambuk belaian kasih bagi kami Suaramu menggiring kami ke masa depan yang terang.

Wahai sang Guru... Kaulah teladan, pengajar, dan pembimbing kami Guratan pengabdianmu membekas pada jiwa kami hanya doa yang tulus dan semangat membangun negeri sebagai balas jasamu.

Terimakasih Guru Semoga kebahagiaan Kan selalu mendekapmu.

Karya : Eriyoko

Puisi 4


Sinar mentari terbenam dalam buih ketakutan
Pengharapan terkikis oleh jiwa keangkuhan
Angan dan cita melebur ketidakpastian
Adakah impian dalam gapaian
Wahai guruku
Selamatkan inspirasi kami dari hari yang suram
Pandu kami menuju masa depan cemerlang
Jauhkan kami dari keterpurukan
Bawa kami ke jalan kesuksesan

Karya : Cicik Yulianti

Puisi 5


Dengan letih kau mengajariku
Dengan sabar kau mengajariku
Dengan hati kau mengajariku
Dengan senyum kau mengajariku
Arti dari sebuah rasa ikhlas
Arti dari sebuah rasa tulus
Itulah definisi dari dirimu
Guru terbaikku
Kau ajarkan semua hal baru
Membaca
Menulis
Bercerita
Hingga aku pandai dalam mengeja
Guruku,
Kaulah manusia yang kudoakan setelah orang tuaku
Penuh kasih sayang kau berikan padaku
Terima kasih atas dedikasimu
Semoga engkau sehat selalu

Karya : Asty Kusuma Dewi

Puisi 6


Pena menari di atas kertasku
Menuliskan setiap kata yang kau ucapkan
Memberikan secercah cahaya dalam kegelapan
Menuntunku menuju jalan kesuksesan
Walau letih terlihat di wajahmu tak menghapus semangatmu

Kau selalu mendampingiku menuju cita-citaku
Mengajariku hal-hal baru
Dengan sabar kau membimbingku
Walau sikap nakalku kadang mengganggumu

Sungguh besar pengabdianmu
Untuk mencerdaskan generasi mudamu
Terima kasih kuucapkan untukmu
Guruku
Kau adalah orang tua keduaku

Kan kukenang selalu jasamu
Sekali lagi kuucapkan terima kasih untukmu
Semoga selalu bahagia hidupmu
Kebaikan akan selalu menyertaimu

Karya : Amanda Nurdhana D

Puisi 7


Ketika aku memasuki kelasmu, aku berpikir
Tantangan apa yang akan kau berikan padaku
Kamu memberiku motivasi untuk melewatinya
Dan menolak kelemahan yang meragukan diri
Kamu sungguh telah membuka pikiranku
Dengan kebijakan, keras dan ketegasan
Kamu membantuku untuk melihat atas
Menemukan tujuan yang harus kucapai
Kamu mengeluarkanku dari kegalauan
Terima kasihku atas jerih payahmu
Apa yang kau ajarkan akan menumbuhkanku
Perhatianmu sangat menyentuh hati dan pikiranku
Aku akan selalu mengingat jeweranmu
Aku berharap semua guru sepertimu

Karya : Chairil Anwar

Demikian 7 puisi untuk Hari Guru Nasional. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.

Mg/Salwa Puspita
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1570 seconds (0.1#10.140)