107 Perusahaan BUMN akan Buka Lowongan Kerja Besar-besaran Besok di RBB 2025

Kamis, 06 Maret 2025 - 09:28 WIB
loading...
107 Perusahaan BUMN...
107 perusahaan BUMN akan membuka loker di Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 besok, Jumat (7/3/2025). Foto/Kolase.
A A A
JAKARTA - Resmi, Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 akan dibuka besok, Jumat (7/3/2025). Pendaftaran akan dilakukan di situs rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Dalam sejarahnya, Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) pada 2021 lalu menggelar Program Perekrutan Bersama (PBB).

Baca juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka Besok, Ada 2.000 Lowongan Kerja di 107 Perusahaan

Lalu pada 2022, PBB berganti menjadi Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) dan menjadi program rekrutmen masssal yang bertujuan mencari talenta terbaik dari berbagai jenjang pendidikan.

Dari awalnya hanya bisa merekrut 154 peserta pada PBB 2021 hingga bisa menyentuh 1.425 pelamar kerja pada RBB 2024. Ditotal sudah ada 5.900 pegawai yang berhasil direkrut melalui program ini.

Baca juga: Daftar Perusahaan yang Akan Membuka Lowongan di Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Jadwal Pelaksanaan Rekrutmen Bersama BUMN 2025


Instagram @kementerianbumn telah mengumumkan bahwa Rekrutmen Bersama BUMN 2025 resmi dibuka. Berikut ini jadwalnya.

1. Periode pembuatan akun


Pada 7-16 Maret 2025 para calon pelamar bisa mulai mendaftar akun pada link RBB 2025. Lalu melihat lowongan yang tersedia, serta sambil melengkapi dokumen pendukung yang dibutuhkan.

2. Periode Pelamaran Lowongan


Pada 10-16 Maret 2025 sudah bisa dimulai proses pengajuan lamaran pada lowongan dan perusahaan yan diinginkan.

Baca juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2025 akan Dibuka, Tes Bahasa Inggris Dihapus?

Perlu diperjelas bahwa pelamar hanya bisa memilih satu lowongan pekerjaan saja. Maka lebih teliti dalam memilih dan memastikan kembali pilihan tersebut adalah hal yang harus dilakukan pelamar.

Lowongan yang Tersedia


Rekrutmen Bersama BUMN akan menyediakan 2.000 lowongan kerja di 107 perusahaan pelat merah dengan persyaratan tertentu yang harus dipenuhi para pelamar.

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 tidak hanya memberi kepada lulusan baru atau fresh graduated, namun juga untuk pegawai berpengalaman.

Baca juga: 20 Contoh Soal Learning Agility BUMN 2024 Lengkap dengan Jawaban, Pelajari dan Pahami

Jenjang pendidikan dimulai dari tingkat SMA/ sederajat, D3, D4/S1, hingga S2 untuk mengisi lowongan di ratusan perusahaan pelat merah di berbagai bidang.

107 Perusahaan yang Buka Lowongan


Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan, ada 2.000 lowongan kerja yang tersedia. Mulai dari bidang operasional, teknik, pemasaran, keuangan, digitalisasi, hingga bidang informasi teknologi (IT).

Lowongan kerja BUMN melalui Rekrutmen Bersama BUMN ini tersebar di 107 perusahaan, katanya, baik di BUMN maupun juga anak usahanya.



Tahapan seleksi mencakup registrasi, seleksi administrasi, tes daring (termasuk tes kemampuan dasar, tes AKHLAK, wawasan kebangsaan, tes bahasa Inggris, dan learning agility), wawancara dan tes kesehatan yang dilakukan dalam tes kemampuan bidang di masing-masing BUMN.

Link Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025


Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 dapat dilakukan secara online melalui platform resmi: rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Peserta juga diharapkan lebih teliti dalam memperhatikan periodisasi setiap tahapan karena terdapat perbedaan jadwal untuk setiap jalur rekrutmen.

Demikian informasi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 yang akan dibuka besok. Semoga bermanfaat.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
50 Contoh Soal Tes Wawasan...
50 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan Beserta Jawabannya untuk Seleksi CPNS dan BUMN
20 Contoh Soal Tes Wawasan...
20 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan, Bisa Jadi Referensi Belajar
Cara Cek Hasil Tes RBB...
Cara Cek Hasil Tes RBB BUMN 2025, Mudah Banget!
15 Contoh Soal Tes Rekrutmen...
15 Contoh Soal Tes Rekrutmen BUMN 2025 Beserta Kunci Jawaban
Tes Online Rekrutmen...
Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dimulai Hari Ini, Simak 5 Hal Penting Berikut
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
Danantara Bakal Suntik...
Danantara Bakal Suntik Dana ke BUMN Baru Agrinas Pangan Nusantara
SIG Dukung BUMN Perkuat...
SIG Dukung BUMN Perkuat Komunikasi Berbasis AI
IDSurvey Buka Peluang...
IDSurvey Buka Peluang Berkarier Lewat Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Minat?
Rekomendasi
JICT Raih Nilai Memuaskan...
JICT Raih Nilai Memuaskan Audit SMK3, Komitmen K3 Terus Ditingkatkan
Farel Tarek Kembali...
Farel Tarek Kembali Bikin Ketawa Lewat Sketsa Komedi Doa untuk Timnas yang Bikin Geleng-geleng!
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Umat Muslim di Pakistan Vs India
Syahrul Yasin Limpo...
Syahrul Yasin Limpo Dijebloskan KPK ke Lapas Sukamiskin
Ekonomi Sulit, 73.992...
Ekonomi Sulit, 73.992 Pekerja Tersapu Badai PHK Hanya dalam 3 Bulan
Geger Pernyataan Menkes:...
Geger Pernyataan Menkes: Pria Bercelana 33 Inci Umur Lebih Pendek? Bongkar Fakta Obesitas yang Lebih Mengerikan!
Berita Terkini
48 Tahun Jadi Kampus...
48 Tahun Jadi Kampus Unggulan di Indonesa, UWKS Telah Luluskan 48.000 Sarjana
Pelajar Indonesia Harumkan...
Pelajar Indonesia Harumkan Nama Bangsa di Asia Youth International Model United Nations 17th
Wisuda 2025, Plt Rektor...
Wisuda 2025, Plt Rektor Moestopo Tekankan Lifelong Learning ke Wisudawan
Siswa SMAK 7 Penabur...
Siswa SMAK 7 Penabur Raih Juara di Olimpiade Fisika, Ini Rahasianya
Apakah STIN Buka Pendaftaran...
Apakah STIN Buka Pendaftaran Calon PNS 2025? Lulus Jadi Intel Negara
Kisah Gelar Abdi, Anak...
Kisah Gelar Abdi, Anak ART dari Pati yang Tembus 22 Kampus Dunia
Infografis
Membangkang, Panglima...
Membangkang, Panglima Israel Tolak Perintah Serang Gaza Besar-besaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved