Daerah Uji Coba PTM, Satgas: Pertimbangkan Perkembangan Kasus Positif

Kamis, 19 November 2020 - 20:07 WIB
loading...
Daerah Uji Coba PTM, Satgas: Pertimbangkan Perkembangan Kasus Positif
Sejumlah murid mengikuti proses belajar mengajar dengan tatap muka di sekolah. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sejumlah daerah mulai melakukan uji coba pembelajaran tatap muka . Terkait hal itu Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan bahwa hal ini menjadi kewenangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud)

Namun dia memastikan bahwa Satgas selalu berkoordinasi dengan Kemendikbud terkait hal ini. “Satgas selalu berkoordinasi dengan Kemendikbud dan kementerian/lembaga lainnya terkait panduan penyelenggaran tahun ajaran dan tahun akademik 2020/2021 di masa pandemi covid-19,” katanya saat konferensi pers, Kamis (19/11/2020). (Baca juga: 3 Mahasiswa ITS Gagas Smart Charging Station Ramah Lingkungan )

Dia mengatakan bahwa kemungkinan pembelajaran tatap muka harus tetap memperhatikan penanganan covid-19 di daerah masing-masing. “Kami terus melakukan koordinasi dengan Kemendikbud terkait kemungkinan diadakannya pembelajaran tatap muka dengan tetap mempertimbangkan perkembangan dan penanganan kasus positif di setiap daerah,” ujarnya.

Wiku meminta kepada pemerintah di daerah untuk mengikuti arahan dan keputusan yang sudah ditetapkan oleh Kemendikbud terkait pembelajaran tatap muka. (Baca juga: Kampus Merdeka Tawarkan Pengembangan Kompetensi dan Karir bagi Dosen )

“Kami ingatkan sekali lagi prinsip pembukaan sektor pada masa pandemi itu harus ada pra kondisi, timing, prioritas, koordinasi pemerintah pusat dan daerah, serta monitoring evaluasi guna menjaga keamanan masyarakat,” pungkasnya.
(mpw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3296 seconds (0.1#10.140)