Optimalkan Pemanfaatan, ASEAN Quiz Pakai SPADA Dikti

Minggu, 20 Desember 2020 - 10:05 WIB
loading...
Optimalkan Pemanfaatan,...
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Prof Nizam. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sistem Pembelajaran Daring (SPADA) yang disiapkan Ditjen Dikti Kemendikbud kian memperluas kontribusinya. Pasalnya, ASEAN Quiz level nasional di tahun ini menggunakan Learning Management System (LMS) SPADA Dikti untuk Uji Penggunaan.

ASEAN Quiz ialah kuis terkait informasi dan pengetahuan seputar ASEAN yang rutin diadakan setiap tahun oleh Sekretariat ASEAN. Sementara itu, pada 2020 ini, kedua lomba yang ada pada ASEAN Quiz yakni tingkat regional dan nasional, terpaksa diubah ke dalam metode daring dengan delegasi tiap negara diwakili oleh tiga murid dan satu guru. (Baca juga: Unesco Tetapkan Pantun sebagai Warisan Budaya Takbenda Dunia )

Tahun ini Indonesia berhasil menduduki juara satu pada ASEAN Quiz-Regional level dengan nilai 1,900 dan berhasil menyusul Singapura dan Brunei Darussalam yang menduduki peringkat runner up. ASEAN Quiz tahun ini diselenggarakan pada 17 Desember 2020.

“Ini merupakan momentum baik yang menunjukkan peran SPADA kepada masyarakat secara lebih luas. Ke depannya, diharapkan penggunaan SPADA dapat lebih dioptimalkan lagi agar manfaatnya lebih terasa,” kata Dirjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemendikbud Nizam melalui siaran pers, Sabtu (19/12)

Menurutnya, kesempatan ini dapat memperkuat laman SPADA secara keseluruhan dan mengembangkan wadah pembelajaran yang diproduksi oleh negeri sendiri. Perguruan tinggi dan mahasiswa dapat memanfaatkan SPADA terkait konten belajar yang disediakan di laman maupun menggunakan LMS untuk uji lainnya. (Baca juga: Kedaireka Kemendikbud Jadi Marketplace Hasil Karya Mahasiswa )

Di sisi lain, Sesditjen Dikti Paristiyanti Nurwardani mengatakan, dengan adanya hasil tersebut ini merupakan hasil kerja keras, integritas, dedikasi, dan kinerja yg luar biasa dari Tim TIK, khususnya di Setditjen Dikti dan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan yang mengembangkan SPADA.

Penanggungjawab LMS SPADA Dikti Yusep Romansyah mengungkapkan, LMS SPADA Dikti digunakan dalam proses seleksi sekaligus Uji Penggunaan untuk ASEAN QUIZ - National Level. Pesertanya seluruh SMA/SMK di Indonesia. Pada kuis ini, penanggung jawab, penyeleksi, dan pengirim delegasi Indonesia adalah dari PUSKI Kemenkominfo.

“LMS SPADA DIKTI sejak awal Desember ini sedang melakukan berbagai pengujian jadi kami gunakan momen ASEAN Quiz tingkat nasional Indonesia untuk Uji Penggunaan,” jelas Yusep.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PGRI Dukung Rencana...
PGRI Dukung Rencana Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali Diterapkan di SMA
Jurusan IPA, IPS, dan...
Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA akan Dihidupkan Kembali
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
500 Pelajar Dunia akan...
500 Pelajar Dunia akan Hadiri AWMUN XII di Bali
PASMAM 2025, FISIP Unpas...
PASMAM 2025, FISIP Unpas Gelar Lomba Simulasi Sidang ASEAN
Peran Penting Orang...
Peran Penting Orang Tua Bukti Tingkatkan Kreativitas Pelajar SMA
Hadirkan Universitas...
Hadirkan Universitas Berkelas Dunia, Study in UK Expo 2025 Tarik Minat Ratusan Pelajar
Pelajar Depok Raih Honourable...
Pelajar Depok Raih Honourable Mention di AYIMUN ke-16 Malaysia
Siswa SMALB Bisa Daftar...
Siswa SMALB Bisa Daftar SNBP 2025, Berikut Ketentuannya
Rekomendasi
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
Putri Anne Ungkap Pernikahannya...
Putri Anne Ungkap Pernikahannya dengan Arya Saloka Sempat Tak Direstui Keluarga
GAC Honda P7 Meluncur...
GAC Honda P7 Meluncur di China, Logo Baru Diperkenalkan
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
4 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
9 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
11 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
14 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
14 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
17 jam yang lalu
Infografis
Uni Eropa Mempertimbangkan...
Uni Eropa Mempertimbangkan Kembali Pakai Gas Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved