Senin Pendaftaran UTBK-SBMPTN Dibuka, Ini Besaran Biaya Pendaftarannya

Minggu, 14 Maret 2021 - 20:52 WIB
loading...
Senin Pendaftaran UTBK-SBMPTN...
Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2021 resmi dibuka pada Senin 15 Maret hingga 1 April 2021. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( UTBK-SBMPTN ) 2021 resmi dibuka pada Senin 15 Maret hingga 1 April 2021. Buat calon mahasiswa yang akan mendaftar, silakan disimak peraturan baru, jadwal, biaya, dan ketentuan yang berlaku.

Sebelumnya, LTMPT telah menutup registrasi akun pada Jumat (12/3). Namun, LTMPT kemudian kembali memperpanjang masa registrasi akun hingga Sabtu (13/3) pukul 15.00 WIB. "Dari hasi evaluasi, masih ada beberapa siswa yang terkendala proses registrasi," terang LTMPT dalam surat edarannya tentang perpanjangan waktu registrasi akun.



Informasi terbaru yang disampaikan melalui Berdasarkan Surat Edaran Tim Pelaksana LTMPT Nomor: 07/SE.LTMPT/2021 tentang Pendaftaran SBMPTN bagi Peserta SNMPTN, menyebutkan bahwa terdapat sejumlah peraturan dan ketentuan terkait UTBK-SBMPTN yakni, untuk lulusan tahun 2019 dan 2020 dianjurkan untuk mendaftar UTBK-SBMPTN 2021 pada 15—20 Maret 2021.

Bagi peserta yang dinyatakan telah diterima di jalur SNMPTN tidak bisa mendaftar jalur UTBK-SBMPTN 2021. Selain peraturan baru tersebut, ada sejumlah hal yang perlu diketahui terkait UTBK-SBMPTN 2021.

Berikut ini biaya UTBK-SBMPTN:

Rp 200 ribu untuk kelompok ujian Saintek atau Soshum

Rp 300 ribu untuk kelompok ujian Campuran

Sementara itu, untuk calon peserta Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) yang lolos persyaratan tidak dipungut biaya.



Menurut informasi, UTBK-SBMPTN 2021 akan dilaksanakan pada Bulan Ramadan.

Berikut ini jadwal pelaksanaan UTBK-SBMPTN:

Registrasi Akun LTMPT: 7 Februari-12 Maret 2021

Pendaftaran UTBK-SBMPTN: 15 Maret-1 April 2021

Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 12-18 April 2021

Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 26 April-2 Mei 2021

Pengumuman Hasil SBMPTN: 14 Juni 2021

Berikut ini ketentuan bagi calon peserta SBMPTN 2021:

1. Calon peserta sudah memiliki akun LTMPT dengan pendaftaran melalui portal.ltmpt.ac.id.

2. Calon peserta memiliki nilai UTBK SBMPTN yang masih berlaku yang didapatkan pada saat mengikuti UTBK.

3. Calon peserta telah memiliki ijazah atau surat keterangan lulus pendidikan menengah.

4. Calon peserta merupakan lulusan pendidikan menengah maksimal tiga tahun terakhir.

Nantinya, pelaksanaan UTBK akan diadakan di masing-masing PTN di seluruh Indonesia dengan penetapan jadwal tes dua kali dalam sehari selama satu minggu.

Pengumuman SBMPTN dijadwalkan akan dilaksanakan pada 14 Juni 2021 pada laman resmi LTMPT dan masing-masing PTN.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
Jadwal dan Persyaratan...
Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Jalur Ketua OSIS 2025 di IPB University
Golden Ticket Unesa...
Golden Ticket Unesa 2025 Dibuka 10 Maret, Ini Syarat, Cara Daftar, dan Jadwal Lengkapnya
Bingung Pilih Jurusan...
Bingung Pilih Jurusan Kuliah? Ini Tips dari UGM agar Tak Salah Langkah
PMB Unhan 2025 Ditutup...
PMB Unhan 2025 Ditutup 28 Februari, Bisa Kuliah Kedokteran Gratis
Pendaftaran Jalur Prestasi...
Pendaftaran Jalur Prestasi Undip dan Unnes 2025 Dibuka, Berikut Persyaratannya
Rekomendasi
Respons Dokter Tifa...
Respons Dokter Tifa Dilaporkan ke Polisi terkait Ijazah Jokowi: Bagus!
Sahabat Sejati Entong...
Sahabat Sejati Entong dan Memed, Saksikan Petualangan Animasi Entong di MNCTV
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
GAC Aion Luncurkan DiDi,...
GAC Aion Luncurkan DiDi, Speknya Bikin Geleng-geleng Kepala
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
Berita Terkini
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan...
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan di GOR Berstandar Internasional, Ini Pesan Rektor
3 jam yang lalu
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
4 jam yang lalu
Deretan Kampus Terbaik...
Deretan Kampus Terbaik Bandung, UK Maranatha Unggul di Posisi Top 5
5 jam yang lalu
Pendidikan Welber Jardim,...
Pendidikan Welber Jardim, Skuad Timnas Indonesia Keturunan Brasil yang Dikontrak Sao Paulo FC di Usia 17 Tahun
6 jam yang lalu
Cerita Rovan dan Rohmat,...
Cerita Rovan dan Rohmat, 2 Mahasiswa Disabilitas Netra Raih Gelar Sarjana di UNJ
7 jam yang lalu
Belajar Tanpa Batas,...
Belajar Tanpa Batas, Peran Platform Digital Penting dalam Pelatihan Guru
7 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved