Wakapolda Metro Jaya Tinjau Posko PPKM di Sumur Batu, Beri Bantuan Sembako

Minggu, 20 Juni 2021 - 15:44 WIB
loading...
Wakapolda Metro Jaya Tinjau Posko PPKM di Sumur Batu, Beri Bantuan Sembako
Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Hendro Pandowo, meninjau Posko PPKM yang bertempat di Jalan Intan Baiduri, Kelurahan Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (20/06/2021). Foto: MNC Portal/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Hendro Pandowo, meninjau Posko PPKM yang bertempat di Jalan Intan Baiduri, Kelurahan Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (20/06/2021). Kedatangan Wakapolda Metro Jaya sekaligus menyerahkan bantuan Kapolda Metro jaya kepada warga setempat yang sedang dilakukan micro lockdown.



Dalam kedatangannya Wakapolda Metro Jaya juga juga didampingi Kapolres Metro Jakarta Pusat,Kombes Hengki Haryadi. Mereka bertemu dengan perwakilan warga untuk menerima secara simbolik bantuan yang diberikan dari Polda Metro Jaya.

Polda Metro Jaya memberikan bantuan kepada seluruh warga kawasan Jalan Intan Baiduri RT 01,02, dan 08 yang harus di-lockdown sementara. Adapun bantuan tersebut berupa 250 paket sembako serta 1.000 pcs masker.

Kapolres Jakarta Pusat, Hengki Haryadi, mengatakan, pembentukan Posko PPKM pada wilayah tersebut bertujuan mengawasi masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19. Hal ini untuk memverifikasi adanya penemuan di data yang diterima pihaknya dan keadaan riil di lapangan.


“Polres Jakarta Pusat menginisiasi posko PPKM tiga pilar, untuk mengetahui secara ril dinamika perkembangan Covid-19 yang ada di Jakarta Pusat. Artinya, angka secara riil dan apa yang harus kita lakukan, bahwa ternyata terdapat disvaritas yang ditemukan dinkes dan di lapangan,” kata Hengki Haryadi

“Misalnya di Kemayoran saat ini disebut zona merah adalah 1 RT terdiri dari 5 rumah, tetapi disini ternyata terdiri dari 3 RT tapi jaraknya berdekatan, maka kita laksanakan micro lockdown,” sambungnya

Setelah bertemu dengan perwakilan warga, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyemprotan cairan disinfektan pada wilayah tersebut. Petugas penyemprot tidak melewatkan satu rumah dalam kawasan tersebut.

Sebelumnya, sebanyak 3 RT di RW 03, Jalan Intan Baiduri, Kelurahan Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat harus dilakukan micro lockdown sejak tanggal 8 Juni 2021. Adapun dimulainya lockdown menyusul ditemukannya sebanyak 40 warga setempat yang terkonfirmasi positif covid-19.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1622 seconds (0.1#10.140)