Tertarik Masuk Teknik Sipil? Ini Dia Hal yang Akan Kamu Kuasai

Kamis, 17 Maret 2022 - 11:50 WIB
loading...
Tertarik Masuk Teknik...
Civil Engineering BINUS UNIVERSITY hadir untuk memenuhi kebutuhan akan sumber daya manusia yang andal dengan menerapkan kurikulum Multi Channel Learning.
A A A
JAKARTA - Sumber daya manusia di industri Civil Engineering di era metaverse saat ini diharapkan mampu menghasilkan karya-karya konstruksi fungsional dengan memadukan teknologi digital dalam penerapan sehari-harinya, mulai dari yang sederhana sampai paling kompleks, seperti bangunan gedung, jembatan, sistem pemurnian dan distribusi air bersih, perlindungan banjir, jalan tol, infrastruktur transportasi massal, dam, pembangkit listrik, dan sebagainya.

Guna menunjang visi dan misi tersebut, maka Civil Engineering BINUS UNIVERSITY hadir untuk memenuhi kebutuhan akan sumber daya manusia yang andal dengan menerapkan kurikulum Multi Channel Learning. Kurikulum ini menggunakan metode tatap muka dan pembelajaran mandiri, pemaparan teori yang komprehensif, praktik lapangan, serta memaksimalkan penggunaan teknologi informasi.

Program studi bagian dari Faculty of Engineering BINUS UNIVERSITY ini mempelajari tentang dunia konstruksi, mulai dari perancangan, pembangunan, operasional, hingga pemeliharaan. Program studi satu ini telah terakreditasi UNGGUL dari BAN-PT. Selain itu, prodi teknik sipil telah mendapatkan pengakuan dari IABEE (Indonesian Accreditation Board for Engineering Education), dan secara internasional dari ABET (Accreditation Board for Engineering and Technology). Kampus ini memiliki sejumlah fasilitas laboratorium, di antaranya Pre-Construction Laboratory, Infrastructure Material, Highway Engineering, dan Traffic Engineering.

Pencapaian serta pengakuan dari berbagai lembaga nasional maupun internasional ini sebagai bukti akan komitmen BINUS UNIVERSITY sebagai perguruan tinggi Indonesia berkelas dunia untuk terus memberikan pendidikan yang berkualitas dan berdampak terutama melalui riset, inovasi, kolaborasi serta dampak kepada
masyarakat dengan tujuan mulia yaitu membina dan memberdayakan masyarakat untuk membangun Nusantara yang lebih baik.

Kurikulum Pendidikan Civil Engineering BINUS UNIVERSITY pada masa-masa awal perkuliahan, BINUSIAN akan memperoleh pondasi ilmu teknik, yakni matematika dan fisika. Kemudian, mereka akan mulai berkenalan dengan dasar-dasar teknik sipil, pengetahuan bahasa, pendidikan karakter, dan entrepreneurship.

Baru selanjutnya, BINUSIAN beranjak mendalami detail-detail ranah teknik sipil. Sementara itu, pada semester akhir, BINUSIAN dapat memilih salah satu dari enam pilihan konsentrasi yang tersedia. Apa saja program-program tersebut?

Structural Engineering
Structural Engineering juga dikenal sebagai Teknik Struktur. BINUSIAN belajar analisis untuk memastikan struktur telah memenuhi standar. Ini akan melibatkan pengetahuan tentang hukum-hukum fisika, geometri, serta karakteristik material yang digunakan.

Ahli teknik struktur amat banyak dibutuhkan dalam dunia industri. Lulusannya dapat bekerja di bidang-bidang konstruksi, seperti menjadi Project Civil Engineer, Precast Project Engineer, Civil Designer, dan sebagainya.

Hydrological and Environment Engineering
Nama lainnya Teknik Lingkungan dan Hidrologi—merupakan terapan dari ilmu geografi. Program konsentrasi satu ini mempelajari tentang distribusi air, baik di permukaan maupun di dalam bumi, serta permasalahan lingkungan berikut solusi-solusinya.

Para ahli Hydrological and Environment Engineering akan sangat membantu dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Mereka dapat berperan besar dalam perancangan sistem distribusi air bersih, drainase pemukiman, hingga memberikan solusi atas permasalahan banjir dan genangan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Profil Pendidikan Sutradara...
Profil Pendidikan Sutradara Film Jumbo Ryan Andriandhy, Lulusan Kampus Elite Dunia
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
Perkuat Pembelajaran...
Perkuat Pembelajaran ERP, BINUS University Siapkan Mahasiswa Hadapi Tantangan Dunia Kerja
BINUS University Kukuhkan...
BINUS University Kukuhkan 7 Guru Besar di Awal 2025
BINUS University Kembangkan...
BINUS University Kembangkan Perangkat Literasi dan Navigasi untuk Disabilitas Netra
Beri Kuliah di Binus,...
Beri Kuliah di Binus, Dosen Ilmu Komunikasi UPNVJ Bedah Pentingnya Netnografi
Riwayat Pendidikan Jeong...
Riwayat Pendidikan Jeong Seok-seo, Penerjemah Shin Tae-Yong di Timnas Indonesia
Mobil Listrik BINUS...
Mobil Listrik BINUS ASO Dukung Kendaraan Masa Depan di Indonesia
7 Universitas dengan...
7 Universitas dengan Program Kuliah Online Terbaik di Indonesia Versi THE Ranking 2024
Rekomendasi
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
Jadwal Drawing Piala...
Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Indonesia Bersiap Jadi Tuan Rumah
Gibran Sebut Film Jumbo...
Gibran Sebut Film Jumbo Jadi Era Baru Industri Animasi Indonesia
Tantang Moge Jepang...
Tantang Moge Jepang dan Eropa, CFMoto Siapkan Motor 750cc ke Atas
Danareksa Komitmen Dorong...
Danareksa Komitmen Dorong Keberlanjutan Ekosistem Musik Indonesia
Mantan Penasihat Trump...
Mantan Penasihat Trump Sebut Perang Dunia III Mungkin Sudah Dimulai, Ini 5 Indikatornya
Berita Terkini
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
37 menit yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
12 jam yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
15 jam yang lalu
Ini Alasan PB PGRI Dukung...
Ini Alasan PB PGRI Dukung Kembalinya Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA
16 jam yang lalu
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
20 jam yang lalu
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
20 jam yang lalu
Infografis
Ini yang Akan Terjadi...
Ini yang Akan Terjadi Jika Kolesterol Tinggi Didiamkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved