130 Calon Siswa Lolos Seleksi SMA Pradita Dirgantara, Ini Link Pengumumannya

Sabtu, 23 April 2022 - 10:30 WIB
loading...
130 Calon Siswa Lolos...
130 calon siswa lolos seleksi SMA Pradita Dirgantara. Foto/Dok/SMA Pradita Dirgantara.
A A A
JAKARTA - Sabtu, 23 April 2022, pukul 15.00 WIB, SMA Pradita Dirgantara (SMA PD) akan mengumumkan hasil seleksi pusat Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) 2022. Tahun ini, 130 calon siswa (casis) dinyatakan lolos seleksi pusat dan selangkah lagi resmi menjadi siswa SMA PD.

Ketua PPDB Ayip Purwanto mengatakan, persaingan untuk menjadi siswa SMA PD sangat kompetitif. Menurut Ayip, pada 2022 ini terdapat 2.697 pendaftar yang bersaing ketat untuk mendapatkan kuota menjadi siswa SMA PD sejak pendaftaran dibuka Januari 2022 lalu.

Baca: 2 Siswa Madrasah Ini Lolos Program Pertukaran Pelajar ke Amerika

“Tahun 2022 ini, total terdapat 2.697 pendaftar. Dari angka tersebut, 252 lolos seleksi daerah dan sudah diumumkan Maret 2022 lalu. Kemudian, pada seleksi pusat, akhirnya 130 casis selangkah lagi jadi siswa SMA PD,” ungkap Ayip, melalui keterangan tertulis, Sabtu (23/4/2022).

Pada tahun ini, seleksi pusat yang digelar di SMA PD berlangsung dalam 2 gelombang, yakni gelombang pertama 14 – 18 Maret 2022 dan gelombang kedua 22 – 26 Maret 2022. Pada tiap gelombang, casis mengikuti seleksi yang sangat ketat, mulai dari tes akademik yang seluruh soalnya menggunakan bahasa Inggris (IPA, Matematika, dan Bahasa Inggris), tes kesehatan, tes psikologi, dan wawancara.

Baca juga: Orang Tua Wajib Tahu, Ini Ciri-ciri Anak yang Memiliki IQ Tinggi

Ayip juga mengungkapkan bahwa dari tahun ke tahun, siswa kelas 9 yang mendaftar di SMA PD memiliki kemampuan akademik yang sangat baik. Bahkan, terdapat 9 siswa yang tahun ini berhasil lolos otomatis ke seleksi pusat karena memiliki prestasi khusus pada olimpiade sains nasional maupun internasional.

Selanjutnya, pengumuman hasil seleksi pusat ini dapat diakses melalui laman resmi www.pengumuman.sma.praditadirgantara.sch.id dengan memasukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan tanggal lahir.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Daftar SPMB Jakarta...
Cara Daftar SPMB Jakarta 2025, Ini 6 Langkah Mudahnya!
SPMB Jakarta Resmi Dibuka...
SPMB Jakarta Resmi Dibuka 19 Mei 2025, Catat Jadwal Penerimaan SD, SMP, SMA, dan SMK
SPMB Jawa Barat 2025...
SPMB Jawa Barat 2025 Dimulai 10 Juni, Ini Jadwal dan Kuota Jalurnya
Jadwal Terbaru SPMB...
Jadwal Terbaru SPMB Jatim 2025 SMA & SMK Jalur Domisili, Prestasi, Afirmasi, dan Mutasi
Siap-siap, Presiden...
Siap-siap, Presiden Prabowo akan Umumkan Kembalinya Penjurusan SMA pada Hardiknas 2025
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
Tambah Daya Tampung,...
Tambah Daya Tampung, Rano Karno Bakal Ubah Gedung Sekolah di Jakarta Jadi 5 Lantai
Kadisdik Depok: 9 Oknum...
Kadisdik Depok: 9 Oknum yang Terlibat Kasus Cuci Rapor di SMPN 19 Terancam Dipecat
PPDB Berjalan Lancar,...
PPDB Berjalan Lancar, Komisi IV DPRD Kota Bogor Apresiasi Kinerja Disdik
Rekomendasi
Prabowo: Jika Saya Tidak...
Prabowo: Jika Saya Tidak Berhasil, Jangan Harapkan Saya Mau Maju Lagi
Prabowo Tahu Ada Penegak...
Prabowo Tahu Ada Penegak Hukum Diancam hingga Dibuntuti
Prabowo Berangkat ke...
Prabowo Berangkat ke Thailand, Bakal Bertemu Raja Maha Vajiralongkorn
Gaya Komunikasi Prabowo...
Gaya Komunikasi Prabowo Dinilai Lugas dan Nasionalistik
Tarif Pungutan Ekspor...
Tarif Pungutan Ekspor Sawit Naik Mulai Hari Ini, Begini Penjelasan Pemerintah
Berapa Lama Fastboot...
Berapa Lama Fastboot HP Xiaomi? Ini yang Harus Diketahui!
Berita Terkini
Benarkah Orang Pendek...
Benarkah Orang Pendek Lebih Panjang Umur? Pakar IPB Bilang Begini
FHCI BUMN: Ini Kriteria...
FHCI BUMN: Ini Kriteria Peserta yang Lolos RBB 2025 ke Tes Online Tahap 2
Ini Persyaratan Prapendaftaran...
Ini Persyaratan Prapendaftaran SPMB Jakarta 2025 dan Ikuti Langkah Mudahnya
UGM Sediakan 3.670 Kursi...
UGM Sediakan 3.670 Kursi untuk Mahasiswa Baru di Jalur Mandiri 2025, Segera Daftar!
Perpusnas Luncurkan...
Perpusnas Luncurkan Program KKN Tematik Literasi dan Relima
Ikut Jejak Lyodra, Siswi...
Ikut Jejak Lyodra, Siswi Indonesia Cetak Sejarah di Kompetisi Menyanyi Dunia
Infografis
Bina Siswa Nakal di...
Bina Siswa Nakal di Barak Militer, Maarif Institut: Berpotensi Merusak Sistem Pendidikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved