Mengenal Jurusan Teknik Lepas Pantai, Apa Hanya Bisa Berkarier di Industri Migas?

Sabtu, 07 Mei 2022 - 15:30 WIB
loading...
Mengenal Jurusan Teknik...
Mengenal jurusan teknik lepas pantai. Foto/Dok/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Teknik Lepas Pantai merupakan salah satu program studi (prodi) yang baru diluncurkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember ( ITS ) pada tahun ajaran 2021/2022. Prodi ini berfokus pada bidang lepas pantai yang akan sangat mendukung pemanfaatan potensi sumber daya alam bangsa Indonesia.

Kepala Program Studi (Kaprodi) Teknik Lepas Pantai ITS Dr Ir Handayanu menerangkan, prodi yang merupakan bagian Departemen Teknik Kelautan ini merupakan pengembangan dari Offshore Engineering atau Teknik Kelautan yang telah ada sejak 1983 lalu.

Menurut Handayanu, Teknik Lepas Pantai sendiri sejatinya berbeda dengan Teknik Kelautan karena lebih berfokus pada bangunan pendukung eksploitasi minyak dan gas di tengah laut. “Sedangkan, Teknik Kelautan sendiri berfokus pada pengelolaan sumber daya laut dan energi terbarukan,” terangnya, dilansir dari laman resmi ITS, Sabtu (7/5/2022).

Baca: UTBK SBMPTN 2022 Terbagi Sesi Pagi dan Siang, Catat Pembagian Waktunya

Tak hanya itu, Prodi Teknik Lepas Pantai akan menjawab tantangan pengembangan teknologi budidaya lepas pantai (offshore aquaculture) yang masih akan potensial di masa depan. Prodi ini juga dapat turut menyediakan kebutuhan engineer di bidang Teknik Lepas Pantai yang masih minim jumlahnya. “Sehingga dapat memenuhi kebutuhan industri, konsultan perencana, jasa inspeksi, fabrikasi, dan lainnya yang berkaitan dengan bidang ilmu lepas pantai,” ujar alumnus University of Strathclyde Inggris ini.

Terkait dengan kurikulum, Prodi Teknik Lepas Pantai sendiri memiliki lima bidang bidang keahlian. Antara lain adalah teknologi konstruksi bangunan lepas pantai terpancang, teknologi bangunan lepas pantai terapung dan laut dalam, rekayasa dasar laut dan teknologi pipa bawah laut, teknologi material, produksi, pengelasan dan inspeksi bawah laut, serta teknologi digitalisasi, robotika, dan autonomous lepas pantai.

Baca juga: 6 Beasiswa Luar Negeri Masih Buka Pendaftaran Sampai Juni-Agustus, Yuk Daftar

Dari berbagai pilihan keahlian tersebut, mahasiswa lulusan Teknik Lepas Pantai nantinya diharapkan mampu merancang bangunan lepas pantai terpancang dan bangunan lepas pantai terapung. Selain itu, juga dapat mendesain bangunan lepas pantai bawah laut (subsea facilities) berdasarkan prinsip-prinsip rekayasa dengan mempertimbangkan standard, code, rules, regulation, dan recommended practice.

“Tentunya, sejak awal kuliah akan diperkenalkan dengan standar dan peraturan dari desain struktur lepas pantai ini guna menunjang profesionalitas lulusan kami,” tutur Handayanu.

Menilik perihal prospek kerja, doktor lulusan Memorial University of New Foundland Kanada ini menyampaikan bahwa peluang karier lulusan prodi ini sangat luas. Lulusan bergelar sarjana sendiri dapat berkecimpung di berbagai industri. Seperti halnya, industri minyak dan gas, industry fabrikasi lepas pantai dan pembangunan kapal, praktisi manajemen proyek, konsultan lepas pantai dan laut dalam terdepan, serta penelitian dalam berbagai lembaga pemerintah dan swasta.

“Bahkan, mereka juga dapat menggeluti sektor kemasyarakatan internasional dan perusahaan asuransi,” ungkapnya.

Dari berbagai hal menarik yang menjadi keunggulan prodi Teknik Lepas Pantai tersebut, ITS semakin memperluas peluang untuk mendaftar menjadi mahasiswanya. Berbeda dengan tahun lalu yang hanya dibuka pendaftarannya melalui Seleksi Kemitraan, Mandiri, dan Prestasi (SKMP), tahun ini turut dibuka pendaftaran melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN.

Handayanu menuturkan bahwa akan tersedia 40 kursi dengan konfigurasi 8 kursi untuk SNMPTN, 12 kursi untuk SBMPTN, dan sisanya untuk SKMP. “Semoga tahun ini, akan bertambahnya peminatnya untuk memenuhi kuota tersebut,” pungkasnya.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
33 Jurusan Unesa dengan...
33 Jurusan Unesa dengan Pendaftar Terbanyak di SNBT 2025, Prodi D4 Ini Juaranya
ITS Buka 2 Jalur Baru...
ITS Buka 2 Jalur Baru di Seleksi Mandiri 2025, Masuk Lebih Mudah? Tanpa Tes Tulis
Kuliah di Mana Cak Lontong?...
Kuliah di Mana Cak Lontong? Komedian yang Ditunjuk sebagai Komisaris Ancol
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kisah Haru Pasutri Raih...
Kisah Haru Pasutri Raih Gelar Doktor Bareng di ITS, Sempat Hadapi Kebutaan
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
Dukung Ketahanan Energi...
Dukung Ketahanan Energi Melalui Inovasi, Pertamina Gelar Forum Improvement dan Innovation
5 Bidang Prodi Terpopuler...
5 Bidang Prodi Terpopuler dan Paling Diminati di Indonesia
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Lulusannya Berpotensi Besar Kerja di BUMN
Rekomendasi
Aturan TKDN Dilonggarkan...
Aturan TKDN Dilonggarkan Gara-gara Tarif Trump? Menperin Buka Suara
Kapal Tenggelam di Bengkulu,...
Kapal Tenggelam di Bengkulu, 7 Wisatawan Tewas
Profil Wahyudi Andrianto,...
Profil Wahyudi Andrianto, Adik Ipar Jokowi yang Serahkan Ijazah Asli ke Bareskrim
Ini Bukti Militer Pakistan...
Ini Bukti Militer Pakistan Dicintai Rakyatnya, Pengusaha Ini Sumbang Rp2,9 Miliar
Mendorong Kemudahan...
Mendorong Kemudahan Akses Pendanaan untuk Sertifikasi Sawit Berkelanjutan ISPO
ERIA Perkuat Peran Media...
ERIA Perkuat Peran Media Dalam Pelaporan Isu Kawasan
Berita Terkini
Kemitraan UI dan UC...
Kemitraan UI dan UC Berkeley Makin Erat, Dorong Riset Lintas Negara
Unair Buka 4 Jalur Mandiri...
Unair Buka 4 Jalur Mandiri 2025: Syarat, Jadwal, dan Tips Lolos Seleksi
Kelas Internasional...
Kelas Internasional IPB University 2025 Kembali Dibuka, Simak Syaratnya
35 Contoh Soal Penalaran...
35 Contoh Soal Penalaran Numerik Kepolisian 2025 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Seleksi Mandiri ITB...
Seleksi Mandiri ITB 2025 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa dan KIP Kuliah
Riwayat Pendidikan Prilly...
Riwayat Pendidikan Prilly Latuconsina, Pacar Omara Esteghlal yang Jadi Dosen di LSPR
Infografis
15 Kampus Jurusan Teknik...
15 Kampus Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia Versi EduRank 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved