Ketimbang Netflix, Lebih Bagus Kemendikbud Gandeng Kampus

Selasa, 23 Juni 2020 - 15:09 WIB
loading...
Ketimbang Netflix, Lebih...
Sudah banyak kampus yang punya jurusan multimedia, desain visual, maupun sinematografi. Foto/dok.SINDOnews
A A A
BANDUNG - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) diminta menggandeng perguruan tinggi untuk mendukung program belajar dari rumah . Selain bentuk apreasiasi, pelibatan perguruan tinggi sejalan dengan program Kampus Merdeka.

"Sebagai lembaga negara, alangkah lebih baik bila Kemendikbud memprioritaskan produk-produk kreasi anak bangsa. Saya percaya kita punya banyak sumber daya hebat dan kreatif yang bisa menyajikan tayangan-tayangan penunjang pendidikan dan informasi bermutu bagi masyarakat," tutur anggota Komisi X DPR RI, Ledia Hanifa Amaliah di Bandung, Selasa (23/6/2020).

Ketimbang Netflix, Lebih Bagus Kemendikbud Gandeng Kampus

Anggota Komisi X DPR RI Ledia Hanifa Amaliah. Foto: SINDOnews/Agung Bakti Sarasa

Ledia mengatakan pelibatan perguruan tinggi dalam program belajar dari rumah juga bakal memperkuat program Kampus Merdeka yang digagas sendiri oleh Mendikbud Nadiem Makarim.

(Baca: Kolaborasi dengan Netflix, Kemendikbud Dinilai Tidak Menjawab Persoalan PJJ)

Mengutip penjelasan Nadiem, Ledia mengatakan bahwa konsep Kampus Merdeka memberi keleluasaan beragam kegiatan mahasiswa, seperti belajar lintas program studi (prodi), belajar di luar kampus hingga magang, yang diperhitungkan sebagai bagian dari penilaian penunjang kelulusan.

Saat ini, sudah banyak kampus yang punya jurusan multimedia, desain visual, maupun sinematografi. Logis bila Kemendikbud memberi kesempatan kepada para mahasiswa jurusan tersebut untuk menyuplai kebutuhan tayangan penunjang program belajar dari rumah.

(Baca: Kemendikbud Gandeng Netflix, KPI: Kita Harus Bantu Industri Media dalam Negeri)

Para mahasiswa itu mendapatkan kesempatan magang, pembuatan tugas akhir, dan penugasan lain yang disesuaikan kebutuhan untuk program belajar di rumah dengan supervisi kampus dan Kemendikbud.

"Ini akan menjadi satu proses saling memberi manfaat antara pihak Kementerian, kampus dan mahasiswa itu sendiri. Mahasiswa akan mampu mengasah dan menerapkan ilmu, mendapat pengalaman praktik kerja lapangan, sekaligus memenuhi kebutuhan penilaian kuliah," jelasnya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi, Unika Atma Jaya Kukuhkan 3 Profesor
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Rekomendasi
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
Kenalkan 3 Model Konsep,...
Kenalkan 3 Model Konsep, Jeep Janji Akan Masuk Dapur Produksi
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Berita Terkini
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
1 jam yang lalu
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Bulan Mei 2025, Banyak Tanggal Merah!
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Purnawirawan Try Sutrisno, Mantan Panglima ABRI hingga Wakil Presiden
4 jam yang lalu
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
20 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
1 hari yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 hari yang lalu
Infografis
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved