Umumkan Mapres 2022, UI Siap Berlaga di Ajang Nasional dan Internasional

Sabtu, 04 Juni 2022 - 09:42 WIB
loading...
Umumkan Mapres 2022,...
UI selenggarakan Malam Apresiasi Prestasi Mahasiswa UI 2022, di Balai Sidang, Kampus UI Depok, Jumat (3/5). Foto/Dok/UI
A A A
JAKARTA - Universitas Indonesia (UI) selenggarakan Malam Apresiasi Prestasi Mahasiswa UI 2022, di Balai Sidang, Kampus UI Depok, Jumat (3/5/2022).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada individu dan kelompok mahasiswa yang berprestasi mengharumkan nama UI dan Indonesia dalam berbagai bidang akademik, kompetensi penalaran, seni dan olahraga, serta pengabdian masyarakat sepanjang 2021.



Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro menyampaikan, salah satu tugas utama universitas adalah menyiapkan peserta didik agar menjadi lulusan yang cerdas dan bernurani luhur yang mampu menerapkan, mengembangkan, memperkaya dan memajukan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan kebudayaan.

Melalui kegiatan intrakulikuler dan ekstrakulikuler di kampus, mahasiswa tidak hanya dibekali pengetahuan dan ketrampilan, tetapi juga unsur hard skill dan soft skill yang menyempurnakan kinerja lulusan di kehidupan masyarakat karena sinergi antara keduanya sangat diperlukan.

Kegiatan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), mendorong mahasiswa untuk tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga menjadi individu yang kreatif, inovatif, berdaya saing tinggi dan berkarakter.



Indeks kerja universitas yang ditetapkan Kemendikbudristek mengukur keterlibatan mahasiswa dalam pembelajaran di luar program studi dalam bentuk capaian prestasi dan keikutsertaan dalam MBKM.

“Pada sore ini, kita melaksanakan kegiatan Malam Apresiasi Mahasiswa Berprestasi Universitas Indonesia Tahun 2022. Mewakili UI, saya mengucapkan selamat bagi mahasiswa berprestasi yang terpilih serta para orang tua dan wali mahasiswa yang turut berbangga," kata Prof. Ari dalam pidato sambutannya.

"Semoga prestasi yang diraih dapat memberikan manfaat dan memacu para mahasiswa UI lainnya untuk berprestasi lebih banyak dan lebih tinggi lagi di level nasional dan internasional. Semoga Allah SWT memudahkan jalan dan usaha yang kita lakukan,” tambahnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Menteri Pendidikan Filipina...
Menteri Pendidikan Filipina Kunjungi FKUI, Bahas Kerja Sama Regional Pendidikan dan Riset
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
6 Universitas dengan...
6 Universitas dengan Jurusan Hukum Terbaik Dunia 2025, Daftar di SNBT
UI Jadi Universitas...
UI Jadi Universitas Terbaik ke-4 di Asia Tenggara Versi EduRank 2025
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
Rekomendasi
Emas Terus Cetak Rekor,...
Emas Terus Cetak Rekor, Saham ANTM Diprediksi Bisa Sentuh Rp2.500
Jokowi Jamu Tony Blair...
Jokowi Jamu Tony Blair di Restoran Menteng, Bahas Apa?
Mau Punya Brand Vape...
Mau Punya Brand Vape Sendiri? Ini Jasa Pembuatan Liquid Vape yang Dipercaya Banyak Brand Berkembang
Wasekjen MUI Bicara...
Wasekjen MUI Bicara Hukuman Pantas bagi Hakim Penerima Suap: Seumur Hidup atau Hukum Mati
Ahmad Dhani Pastikan...
Ahmad Dhani Pastikan Bakal Dampingi Al Ghazali di Pelaminan Bersama Maia Estianty
RS Persada Dukung Aparat...
RS Persada Dukung Aparat Selidiki Kasus Dokter yang Lecehkan Pasien
Berita Terkini
Berapa Skor UTBK Tertinggi...
Berapa Skor UTBK Tertinggi untuk Lolos SNBT di UI, UGM, ITB, dan Unpad 2025?
40 menit yang lalu
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah...
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah Palsu, Begini Cara Mengeceknya
1 jam yang lalu
UTBK 2025 Dimulai Besok,...
UTBK 2025 Dimulai Besok, Perhatikan Tata Tertib Sebelum, Saat, dan Sesudah Ujian Berlangsung
1 jam yang lalu
5 Doa Mustajab Menghadapi...
5 Doa Mustajab Menghadapi UTBK 2025, Bikin Fokus, Tenang, dan Nilai Tembus Langit!
2 jam yang lalu
UTBK EduPro 2025: Kompetisi...
UTBK EduPro 2025: Kompetisi Nasional untuk Guru SMA, Dorong Profesionalisme Pengajar UTBK-SNBT di Indonesia
2 jam yang lalu
Hari Kartini, Dosen...
Hari Kartini, Dosen Sains Komunikasi MNC University Tampil di V Morning Show
9 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved