Inspirasi untuk Kemajuan Pendidikan Ramah Anak

Rabu, 08 Juli 2020 - 14:05 WIB
loading...
Inspirasi untuk Kemajuan...
Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim, mengapresiasi dua kepala sekolah yang telah memberikan pembelajaran inspiratif sehingga sekolahnya banyak mengalami perubahan positif. Apresiasi Nadiem diberikan kepada Kepala Sekolah SDN 9 Masohi Maluku Tengah, Mariance Wila Disa dan I Nyoman Darta Kepala Sekolah SMAN 1 Mandara Bali.

“Saya melihat apa yang Ibu lakukan adalah orientasi kepada anak luar biasa. Salut dan apresiasi untuk menginspirasi anak-anak,” puji Nadiem, Jumat (7/6/2020) usai melihat video yang memperlihatkan bagaimana upaya Mariance Wila Disa memajukan sekolahnya. (Baca: Tak Sekedar Jaga Imunitas, Asupan bergizi juga Membuat Anak Unggul)

Menteri Nadiem kemudian melontarkan pertanyaan kepada Kepala Sekolah SDN 9 Masohi tersebut. “Saat melakukan perubahan di sekolah apa ada tantangan? apakah ada resistensi?" tanya Nadiem. Dengan lancar Mariance menjawab pertanyaan Mendikbud tersebut.

Mariance Wila Disa membeberkan minimnya guru yang memiliki pengetahuan pendidikan ramah anak menjadi tantangan bagi Mariance atau bisa disapa Bu An ini. Kenyataan tak membuat Bu An patah arang, dirinya berjuang sekuat tenaga dan terus melakukan koordinasi. “Saya bangun hubungan baik dengan guru. Sehingga guru mau menerima pendidikan ramah anak dan mengikuti sosialisasi sekolah ramah anak,” ucapnya.

Apa yang diucapkan Bu An, membuat Mendikbud Nadiem terus melontarkan semangat kepada Bu An. “Luar biasa. Tidak ada perubahan tanpa berdarah-darah. Kalau tidak berjuang untuk perubahan, itu tidak terjadi. Banyak orang tidak menyadari, sekolah yang menyenangkan pada murid bukan tidak ada pembelajaran. Karena sekolah yang nyaman akan sangat berpengaruh pada pembelajaran anak,” tutur Nadiem. (Baca juga: Sejumlah Karyawan di Kemendikbud Positif Covid-19 Tanpa Gejala)

Sementara saat Mendikbud mendengarkan apa yang telah dilakukan Kepala Sekolah SMAN 1 Mandara Bali, Nyoman Darta dan melihat video sekilas tentang sekolah itu, Mendikbud Nadiem terharu. “Luar biasa, saya merinding. Perubahan tidak terjadi kalau guru atau pimpinan sekolah tidak mengetahui potensi anak,” ucap Mendikbud.

Nyoman Darta adalah sosok pimpinan sekolah yang mengetahui siapa dan bagaimana muridnya. Hampir seluruhnya merupakan murid dari keluarga miskin membuat para muridnya itu tidak percaya diri. Sehingga apa yang dilakukan Nyoman Darta adalah dengan menyentuh hati muridnya dan membangun mimpi. Dari idenya itu, Nyoman Darta telah mengubah muridnya menjadi lebih percaya diri dalam menuntut ilmu bahkan mampu mewujudkan mimpi meraih pendidikan lebih tinggi. (Lihat videonya: Ular Piton 2,5 Meter Tutupi Saluran Air di Cilegon)

Karena inovasi pembelajaran yang dilakukan Nyoman Darta Mendikbud sangat mengapresiasi. “Mengikuti kemampuan masing-masing anak. Bukan mengikuti silabus. Memberikan kebebasan sesuai level pendidikan anak-anak. Sangat inovatif,” ujar Nadiem.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Guru SD di OKI Ikuti...
Guru SD di OKI Ikuti Pelatihan Penggunaan Pendamping Buku Ajar Gajah Sumatra
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
Mendikdasmen Dorong...
Mendikdasmen Dorong Peningkatan Kompetensi Guru SMK dan Instruktur LKP
Survei KPK: Indeks Integritas...
Survei KPK: Indeks Integritas Pendidikan RI Anjlok, Kasus Menyontek Masih Marak!
Mendikdasmen Wajibkan...
Mendikdasmen Wajibkan Guru Belajar Satu Hari dalam Seminggu, Ini Aturannya
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
MNC University Jajaki...
MNC University Jajaki Peluang Kerja Sama dengan LP3I
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
Rekomendasi
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
Bersaing dengan Mobil...
Bersaing dengan Mobil China, AUDI Berubah Total
Patah Rahang, Chris...
Patah Rahang, Chris Eubank Jr Dilarikan ke Rumah Sakit
Heboh Pak Camat Padang...
Heboh Pak Camat Padang Selatan Digerebek Istri dan Warga, Diduga Berselingkuh dengan Staf
Akhir Perang Rusia-Ukraina...
Akhir Perang Rusia-Ukraina dan Pengaruh Korea Utara-China
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
4 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
4 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
4 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
6 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
16 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
17 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved