Pendaftaran SBMPTN Sudah Dibuka

Rabu, 13 Mei 2015 - 16:39 WIB
Pendaftaran SBMPTN Sudah...
Pendaftaran SBMPTN Sudah Dibuka
A A A
DEPOK - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2015 telah dibuka sejak Senin 11 Mei 2015. Pendaftaran mahasiswa baru itu dibuka hingga pukul 22.00 WIB, Jumat 29 Mei 2015 melalui laman http://pendaftaran.sbmptn.or.id.

SBMPTN 2015 ini dapat diikuti oleh siswa lulusan pendidikan menengah (SMA/MA/SMK/MAK) dan sederajat, termasuk paket C tahun 2013, 2014, dan
2015.

SBMPTN 2015 diikuti oleh 74 perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia. Adapun ujiannya akan dilaksanakan pada 9-11 Juni 2015 mendatang. Universitas Indonesia mengalokasikan sekitar 1.300 kursi bagi calon mahasiswanya dari jalur SBMPTN 2015.

Selain itu, UI bersama Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah (UIN) dan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta menggelar SBMPTN 2015 Info Day di Balairung UI kampus Depok, pada hari ini.

"SBMPTN 2015 Info Day merupakan ajang sosialisasi SBMPTN bagi para siswa SMA/Sederajat maupun alumni yang ingin melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi melalui SBMPTN," kata Kepala Humas dan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) UI Rifelly Dewi Astuti, dalam keterangan persnya, Rabu (13/5/2015).

Adapun rangkaian kegiatan SBMPTN 2015 Info Day terdiri atas Pemaparan informasi SBMPTN, tata cara pendaftaran, tips memilih Program Studi, tips dalam mengikuti ujian SBMPTN, tata cara ujian keterampilan, pengenalan kampus UI, UNJ, UIN dan pengenalan kampus UPN.

Dia menambahkan, para calon mahasiswa yang ingin mengikuti SBMPTN 2015 harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu dan memilih wilayah ujian yang dilakukan secara online. "Biaya seleksi peserta SBMPTN 2015 adalah Rp100.000 yang dapat dibayarkan melalui Bank Mandiri dan Bank BNI," imbuhnya.

Dilanjutkannya, SBMPTN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara bersama oleh seluruh PTN satu sistem yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak melalui ujian tertulis.

Peserta SBMPTN 2015 dapat memilih program studi sebanyak-banyaknya tiga program studi. Jika peserta hanya memilih satu prodi, peserta dapat memilih PTN di manapun. Namun jika peserta memilih dua atau tiga prodi, salah satu pilihan prodi harus di PTN yang berada dalam satu wilayah dengan tempat peserta mengikuti ujian tertulis.

Sedangkan poin-poin yang akan diuji pada SBMPTN 2015 adalah tes kemampuan dan potensi akademik (TKPA), tes kemampuan dasar sains dan teknologi (TKD
SAINTEK) dan atau tes kemampuan dasar sosial humaniora (TKD SOSHUM).

"Selain ujian tertulis, program studi ilmu seni dan keolahragaan juga mempersyaratkan uji keterampilan. Info lebih lanjut mengenai SBMPTN 2015 dapat mengunjungi situs resmi di http://www.sbmptn.or.id/," pungkasnya. (ico)
(kur)
Berita Terkait
Banyak Hadiah dan Hiburan...
Banyak Hadiah dan Hiburan di Rangakaian Acara Road to Kilau Raya Blitar Nanti Loh!
MNCTV Meriahkan Pesta...
MNCTV Meriahkan Pesta Akhir Tahun Lewat Konser Musik Spesial Road To Kilau Raya
Malam Nanti! Iis Dahlia...
Malam Nanti! Iis Dahlia hingga Armada Bakal Panaskan Panggung Road to Kilau Raya MNCTV Purworejo
Konser Spesial Road...
Konser Spesial Road To Kilau Raya ‘Senandung Nada & Irama’ di MNCTV Hadirkan Raja Dangdut dan Ungu
Kemeriahan Berkah Cinta...
Kemeriahan Berkah Cinta Ramadan, MNCTV Hadirkan Konser Musik Spesial ‘Road To Kilau Raya Ungu X Siti Nurhaliza’
MNCTV Tayangkan Program-Program...
MNCTV Tayangkan Program-Program Terbaru di Funtastic January 2022
Berita Terkini
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
1 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
2 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
4 jam yang lalu
Nekad atau Nekat, Mana...
Nekad atau Nekat, Mana Penulisan yang Benar?
6 jam yang lalu
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
7 jam yang lalu
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
7 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Hubungan Amerika...
3 Fakta Hubungan Amerika Serikat dan Ukraina Sudah Memburuk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved