Sabet Juara Tiga di MTQMN, Rektor UI Puas

Minggu, 09 Agustus 2015 - 02:20 WIB
Sabet Juara Tiga di...
Sabet Juara Tiga di MTQMN, Rektor UI Puas
A A A
DEPOK - Rektor Universitas Indonesia (UI) M Anis lega dengan prestasi yang dipersembahkan para khafilah UI dalam ajang Musabaqah Tilawatil Quran Mahasiswa Nasional (MTQMN) XIV 2015 yang telah berlangsung sejak 1 Agustus 2015 di kampus UI.

M Anis sebelumnya menargetkan UI masuk dalam jajaran juara tiga besar. Hal itu terbukti UI menyabet sejumlah juara di beberapa kategori. Di antaranya juara II dan juara III serta juara The Best Speaker.

“Betul target kami tercapai tiga besar, dan kami merasa puas dengan hasil yang diperoleh,” kata M Anis di Balairung UI, Sabtu 8 Agustus 2015 malam.

Ketua Panitia Arman Nevy menjelaskan, UI banyak meraih juara tiga di hampir setiap kategori. Dia mengklaim, meski UI tidak berhasil mendapatkan juara umum, namun UI mendapat juara tiga umum.

“Tiga besar tercapai. Meski kami enggak dapat juara satu atau juara umum, tapi kami juara tiga cukup banyak, jadi seolah juara tiga umum, sudah puas. Biasanya kami di bawah tujuh (besar) terus,” ungkap Arman.

Dia menambahkan, saat ini tengah dijaring dan diseleksi tuan rumah MTQMN XV dua tahun mendatang. Sejumlah kampus diminta untuk mempersiapkan diri.

“Jaring calon tuan rumah dua tahun mendatang ada Universitas Brawijaya dan Universitas Negeri Malang mengajukan tuan rumah bersama. Lalu Universitas Tadolako, Universitas Mataram, Universitas Negeri Semarang dan Universitas Ageng Tirtayasa, Universitas Chaerunisa Ternate, dan Universitas Gajah Mada," ungkapnya.

"Selama pelaksanaan (MTQMN) banyak memori tak terlupakan di mana Danau UI jadi ajang selfie kafilah, 10 hari berinteraksi kita bersaudara. Entah kapan lagi kami jadi tuan rumah, capek dan lelah terbayar lunas oleh senyum khafilah,” tutup Arman.

Pilihan:

Kasus Suap Hakim, Akhirnya Kaligis Akui Kenal Gatot dan Evi

Jokowi Kaget di Muktamar NU Kiai Kok Pakai Jas dan Dasi
(maf)
Berita Terkait
Paradoks Pendidikan...
Paradoks Pendidikan Tinggi
Pengalaman 36 Tahun,...
Pengalaman 36 Tahun, Universitas Terbuka Ingin Bantu PT Lain
Kualitas Universitas...
Kualitas Universitas Oxford Tak Terkalahkan di Dunia
iSB Sediakan Jurusan...
iSB Sediakan Jurusan Akuntansi Internasional, Ini Sejumlah Keunggulannya
16 Lembaga Layanan Pendidikan...
16 Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi di Indonesia, Ini Daftar dan Kontaknya
100 Program Studi Vokasi...
100 Program Studi Vokasi Akan Dipadukan dengan Dunia Industri dan Kerja
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
10 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
11 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
13 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
15 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
16 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
19 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved