Mendikbud Sesalkan UN Tak Jadi Pertimbangan

Minggu, 21 Januari 2018 - 06:57 WIB
Mendikbud Sesalkan UN...
Mendikbud Sesalkan UN Tak Jadi Pertimbangan
A A A
JAKARTA - Langkah penghapusan hasil Ujian Nasional (UN) sebagai salah satu pertimbangan penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) disayangkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Saat ini kredibilitas UN cukup tinggi sehingga menjadi cerminan kemampuan akademik calon mahasiswa.

“Kami menyesalkan keputusan tidak dipertimbangkannya lagi hasil UN dalam seleksi masuk kampus negeri,” ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, di Jakarta, kemarin.

Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang ini menjelaskan, tingkat keterpercayaan UN saat ini sudah cukup tinggi. Menurutnya peningkatan kredibilitas hasil UN ini dipicu oleh beberapa hal. Pertama hasil UN sudah tidak dijadikan penentu kelulusan. Hal ini berpengaruh pada tidak adanya beban psikologis dari siswa, sehingga hasil UN bisa optimal. Selain itu UN pun semakin kredibel dan transparan, berkat pelaksanaan UN Berbasis Komputer (UNBK) yang sudah dilakukan di hampir semua sekolah. UNBK yang berbasis semi online ini pun bekerja mengurangi angka kecurangan.

“Saya menyayangkan kalau itu (UN) tidak jadi dasar pertimbangan. Dulu dianggap tidak likuid. Sekarang tingkat kepercayaan sudah cukup tinggi karena sudah pakai komputer. Kalau itu tidak bisa dijadikan pertimbangan ya patut kita sesalkan,” katanya.

Diketahui, mulai tahun ini hasil UN tidak dipakai sebagai pertimbangan masuk di Seleksi Nasional Masuk PTN (SNMPTN). Pada tahun-tahun sebelumnya seleksi khusus prestasi akademik ini akan disandingkan dengan hasil UN yang diberikan kemendikbud.

Guru Besar Sosiologi Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang ini mengatakan,UN akan dilaksanakan dengan prinsip transparan dan akuntabel. Mendikbud mengatakan, UN penting karena sebagai salah satu cara mengukur mutu pendidikan nasional. Meski memang dia akan tetap menghormati otonomi perguruan tinggi dalam menyeleksi calon mahasiswanya.

Sementara Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Kapuspendik) Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendikbud Moch Abduh mengatakan, sebetulnya antara UN dan seleksi nasional masuk PTN adalah dua hal yang berbeda kewenangannya. UN, katanya, menjadi kewenangan Kemendikbud sedangkan SNMPTN/SBMPTN merupakan kewenangan Kemenristekdikti.

Abduh menyatakan, meski Panitia SNMPTN menyatakan UN tidak menjadi bahan pertimbangan namun Kemendikbud akan tetap menyediakan data hasil UN bila dibutuhkan oleh Kemenristekdikti ataupun PTN yang meminta. Selain itu Abduh menerangkan pada UN 2018 ini akan menyediakan bentul soal pilihan ganda dan isian singkat khusus pada soal studi Matematika. (Neneng Zubaidah)
(nfl)
Berita Terkait
Inilah 5 Negara Tanpa...
Inilah 5 Negara Tanpa Ujian Nasional
15.307 Peserta Ikuti...
15.307 Peserta Ikuti UTBK di UGM Dengan Protokol Kesehatan COVID-19
Kemendikbud Tegaskan...
Kemendikbud Tegaskan Ujian SBMPTN Dibagi 2 Gelombang
Kemendikti: Hasil UN...
Kemendikti: Hasil UN Jadi Syarat Masuk PTN Baru Bisa Diterapkan di 2026
Dewan Pertimbangkan...
Dewan Pertimbangkan Regulasi Baru Antisipasi Peniadaan UN
4 Beasiswa S1, S2, dan...
4 Beasiswa S1, S2, dan S3 Luar Negeri 2023 Tanpa Ujian Tulis, Potensi Lolos Besar
Berita Terkini
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
23 menit yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
10 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
11 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
14 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
15 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
16 jam yang lalu
Infografis
Kocak! Trump Terapkan...
Kocak! Trump Terapkan Tarif di Kepulauan Tak Dihuni Manusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved