Taman Kota Menjadi Kawasan Favorit untuk Kegiatan Edukatif

Rabu, 04 Juli 2018 - 16:15 WIB
Taman Kota Menjadi Kawasan...
Taman Kota Menjadi Kawasan Favorit untuk Kegiatan Edukatif
A A A
KAWASAN hunian di tengah kota yang memiliki taman luas kini dimanfaatkan untuk beragam kegiatan. Taman Mataram misalnya, adalah salah satu contoh taman publik yang berlokasi di kawasan hijau Mataram, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Taman kota ini sekarang dimanfaatkan oleh masyarakat umum untuk beraktivitas. Area taman berbentuk persegi memanjang yang dikelilingi oleh dua jalan protokol dan dua jalan lingkungan perumahan. Bentuk kegiatan interaktif yang biasa dilakukan di luar rumah dapat dilakukan di area ini seperti kegiatan jogging , relaksasi atau sekadar duduk bersantai sambil menikmati cahaya matahari pagi dan udara segar.

Bagi anak-anak, juga disediakan playground serta fasilitas gym sederhana yang melengkapi kegiatan olahraga pada pagi hari. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia), misalnya, memanfaatkan taman ini untuk memperkenalkan kurikulum “Cha- Ching” pada komunitas edukasi di Jabodetabek, untuk membantu menanamkan keterampilan pengelolaan uang dasar, khususnya pada anakanak berusia antara 7 hingga 12 tahun.

Kegiatan ini berlangsung sebagai salah satu bentuk dukungan Prudential Indonesia terhadap upaya peningkatan literasi keuangan sejak dini. Kegiatan yang dikemas dalam acara bertajuk “Workshop Kurikulum Cha-Ching Bersama Sahabat Cha-Ching” dan digelar di Taman Literasi Keuangan Prudential (Taman Mataram) ini merupakan kelanjutan dari upaya Prudential Indonesia untuk memperkenalkan program edukasi keuangan untuk anak.

“Prudential percaya bahwa sebuah bisnis yang bertanggung jawab adalah bisnis yang berkomitmen untuk memberi kembali dan mengembangkan orang-orang serta lingkungan sekitarnya,” ujar President Director Prudential Indonesia Jens Reisch dalam keterangan tertulisnya.
(don)
Berita Terkait
PAUD Bantu Stimulasi...
PAUD Bantu Stimulasi Tumbuh Kembang Anak Usia Dini
Patut Ditiru, Ini 10...
Patut Ditiru, Ini 10 Negara dengan Rasio Guru dan Siswa Ideal
Riset Profesor Universitas...
Riset Profesor Universitas Helsinki: Pentingnya Mendidik Resiliensi pada Anak Berdasarkan Kepedulian
Studi Tanoto dan School...
Studi Tanoto dan School of Parenting Ungkap Permasalahan Pengasuhan Anak Usia Dini
Tanoto Foundation dan...
Tanoto Foundation dan APC Teliti Perkembangan Anak Usia Dini di Asia
Asah Kreativitas di...
Asah Kreativitas di Tengah Pandemi dengan Lomba Media Kreasi
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
1 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
7 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
7 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
7 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
9 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
19 jam yang lalu
Infografis
Menu Takjil Favorit,...
Menu Takjil Favorit, Berikut 3 Rekomendasi Pisang untuk Kolak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved