Pemerintah Diminta Tunjukkan Keberpihakan Pada Guru Honorer

Selasa, 27 November 2018 - 19:08 WIB
Pemerintah Diminta Tunjukkan...
Pemerintah Diminta Tunjukkan Keberpihakan Pada Guru Honorer
A A A
JAKARTA - Deputi Kogasma Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra meminta pemerintah menunjukkan keberpihakan kepada guru honorer yang berjumlah kurang lebih satu setengah juta orang.

"Jika ingin pendidikan bermutu, kita harus memiliki guru yang bermutu. Guru bermutu itu berarti guru profesional, bermartabat, dan sejahtera. Sedangkan status honorer ini, tentunya mengusik batin para guru, mengusik martabat mereka. Apalagi untuk yang sudah cukup lama mengabdi," ujar Herzaky kepada SINDOnews, Selasa (27/11/2018).

Belum lagi bila bicara mengenai kesejahteraannya. Herzaky mengatakan ada perbedaan yang cukup signifikan antara guru honorer dan yang sudah jadi PNS. Padahal, beban dan tanggung jawabnya tidak jauh berbeda.

"Kalau kesejahteraannya tidak diperhatikan oleh pemerintah bagaimana guru honorer bisa tenang dalam mengajar?" kata caleg DPR RI Dapil Kalbar I asal Partai Demokrat ini.

"Padahal, masa depan bangsa ini kita percayakan kepada beliau-beliau untuk mengajarnya, mendidiknya. Mau jadi seperti apa bangsa kita ke depannya kalau mereka tidak tenang dan tidak fokus mengajar?" imbuh Hezaky.

Herzaky mengusulkan pemerintah bisa memulai dengan memprioritaskan guru honorer yang sudah mengabdi cukup lama. Misal, minimal 10-15 tahun mengabdi. Karena itu, perlu dipertimbangkan perubahan PP Nomor 11 Tahun 2017 tentang pembatasan usia 35 tahun untuk pengangkatan PNS. Peraturan ini juga merupakan turunan UU Nomor 5 Tahun 2014.

Pemerintahan SBY, kata Herzaky, sudah memulai memberikan apresiasi yang tinggi kepada guru di tahun 2005 dengan mengeluarkan UU Nomor 14 tentang Guru dan Dosen. Lalu, ditindaklanjuti dengan PP Nomor 74 Tahun 2008.

Di era SBY juga, gaji guru tiap tahun mengalami kenaikan. Belum lagi dengan pengangkatan lebih dari satu juta tenaga honorer, termasuk guru, sebagai pegawai negeri sipil.

"Sekarang, Jokowi ditunggu realisasi janji-janjinya. Kerja nyata apa untuk para guru honorer yang bisa diberikan pemerintahan saat ini? Guru-guru dan tenaga honorer menanti keberpihakan nyata dari pemerintahan saat ini," kata Herzaky.
(kri)
Berita Terkait
Reshuffle Kabinet, Partai...
Reshuffle Kabinet, Partai Demokrat: Kami Tidak Akan Mencampurinya
Partai Demokrat Minta...
Partai Demokrat Minta Penanganan Wabah Corona Tidak Politis
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Ini Arahan AHY dan Sikap Partai Demokrat
Demokrat Minta Pemerintah...
Demokrat Minta Pemerintah Jalankan Kebijakan Pro Growth, Pro Poor, Pro Job
Demokrat Ingatkan Pemerintah...
Demokrat Ingatkan Pemerintah Segera Buat Road Map Penanganan Corona
Demokrat Pertanyakan...
Demokrat Pertanyakan Belum Ada Langkah Taktis Jokowi Setelah Marahi Menteri
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
6 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
11 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
12 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
15 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
16 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
18 jam yang lalu
Infografis
Alasan Sekutu Desak...
Alasan Sekutu Desak NATO Tunjukkan Kekuatan pada Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved