Lakukan Kegiatan Bersama Agar Anak Tak Bosan di Rumah

Senin, 30 Maret 2020 - 10:05 WIB
Lakukan Kegiatan Bersama...
Lakukan Kegiatan Bersama Agar Anak Tak Bosan di Rumah
A A A
JAKARTA - Tak dimungkiri, berdiam di rumah selama berminggu-minggu sesuai anjuran pemerintah menyusul wabah virus corona tentu membuat anak menjadi jenuh di rumah. Kebosanan hanya bermain di rumah tidak bisa dihindari.

Bukan hanya itu, anak pastinya juga merasa kangen untuk bertemu dengan teman-teman dan gurunya. "Terutama untuk anak TK, SD, dan di atasnya," kata psikolog Saskhya Aulia Prima MPsi.

Rasa bosan sebetulnya lumrah saja dan jangan selalu dipandang negatif. Rasa bosan justru dapat memancing rasa kreativitas yang tinggi. Orang tua sebaiknya terus memutar otak agar anak bisa tetap betah di rumah. Bagaimana caranya? Misalnya saja dengan mengajak anak ikut membantu memasak, atau membuat mainan dari bahan kardus bekas.

Atau bisa juga dengan membeli paket home learning kit DIY (do it yourself) dan minta anak mengerjakannya dibantu orang tua. Anak juga bisa diajak membantu pekerjaan rumah tangga seperti menyapu.

"Tentunya dari sini ada nilai edukasi yang didapat, jadi home learning bukan hanya mengejar kemampuan akademik semata tapi ada keterampilan lain yang bisa didapat anak," kata psikolog dari Tiga Generasi ini.

Meski libur, Saskhya menyarankan agar orang tua memiliki jadwal harian anak dan konsisten menjalankan. Misalkan waktu bangun pagi, mandi, waktu belajar, hingga waktu tidur malam. "Sebelumnya pastikan dulu siapa yang memegang anak waktu orang tua harus WFH, maka harus kerja sama dengan pasangan atau orang di rumah," sarannya.

Ia tidak menampik bahwa home learning bisa membuat orang tua stres, maka itu orang tua harus mengendalikan emosi dan ekspektasi terhadap anak. Hindari memiliki ekspektasi berlebihan terhadap anak pada saat ini, mengingat kegiatan belajar mengajar yang tidak seperti biasanya. Terlebih proses belajar juga hanya bersifat satu arah.

Bukan hanya itu, anak umumnya juga akan menjadi lebih rewel, manja, atau bahkan mogok manakala orang tua sendiri yang mengajarinya. "Tapi rutinitas harus tetap jalan, instruksi kepada anak harus jelas dan harus jalan setiap hari sehingga ada keteraturan dalam aktivitas sehari-hari," kata Saskhya.

Bagi usia remaja, meski tidak rewel seperti anak di bawah usianya, ada tantangan lain. Usia remaja, pergaulan pun sudah luas. Mereka pastinya kangen dengan teman-temannya.

Nah, jangan sampai anak merasa tidak nyaman di rumah. Masa ini bisa dimanfaatkan orang tua untuk bonding dengan anak sekaligus mengetahui seberapa jauh perkembangan mereka di sekolah.

Bagaimana dengan orang tua sendiri terutama ibu? Membagi waktu antara pekerjaan rumah tangga, mengurus tugas sekolah anak, belum lagi pekerjaan kantor jika wanita karier, akan menguras banyak waktu, tenaga, dan pikiran.

Saskhya menyarankan agar ibu memiliki me time di rumah. Entah dengan berolahraga, menonton, membaca, atau kegiatan lain yang bisa dilakukan di rumah. "Untuk rileksasi diri, bisa juga melakukan quality time dengan pasangan," saran Saskhya. Terakhir ia berpesan, untuk referensi kegiatan bagi anak di rumah, bisa banyak didapat di internet, tinggal menjalankannya saja. "Jalani sebisa kita saja, jangan malah jadi beban dan akhirnya stres," katanya mengakhiri pembicaraan. (Sri Noviarni)
(ysw)
Berita Terkait
Mutasi Baru Virus Corona
Mutasi Baru Virus Corona
Waspada Virus Corona...
Waspada Virus Corona Varian Baru
E484K, Varian Anyar...
E484K, Varian Anyar Virus Corona
Sulit Ekonomi karena...
Sulit Ekonomi karena Corona, Ayah Jual Ponsel Rusak untuk Beli Beras
PSBB di Beberapa Daerah,...
PSBB di Beberapa Daerah, Tak Gentarkan Warga Beraktivitas di Luar Rumah
Dampak Corona, Satu...
Dampak Corona, Satu Keluarga di Serang Banten Kelaparan
Berita Terkini
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
1 jam yang lalu
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
3 jam yang lalu
Didukung Para Guru Besar,...
Didukung Para Guru Besar, USG Siap Cetak SDM Unggul di Gresik
6 jam yang lalu
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa...
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
9 jam yang lalu
7 Prodi Unpad dengan...
7 Prodi Unpad dengan Uang Kuliah Paling Murah Jalur SNBP dan SNBT 2025, Dibawah Rp8 Juta
10 jam yang lalu
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
11 jam yang lalu
Infografis
Ngonten di Depan Rumah...
Ngonten di Depan Rumah Korban Kebakaran LA, Uya Kuya Bakal Diperiksa MKD
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved