Tryout SBMPTN SINDONEWS.com Diminati Ribuan Pelajar SMA

Senin, 19 Mei 2014 - 09:28 WIB
Tryout SBMPTN SINDONEWS.com...
Tryout SBMPTN SINDONEWS.com Diminati Ribuan Pelajar SMA
A A A
JAKARTA - Kegiatan Tryout Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang digelar media online Sindonews.com yang bekerjasama dengan Bimbingan Tes Alumni (BTA) di Istora Senayan, Jakarta diminati ribuan pelajar lulusan SMA sederajat. Peserta tryout berasal dari siswa SMA sederajat di Jabodetabek.

Wakil Ketua TryOut SBMPTN Sindonews.com, Edi Nurmansyah mengatakan, sejak awal pendaftaran tryout dibuka, pihaknya mengaku kewalahan menerima peserta yang hanya terbatas 3.000 peserta itu.

"Peserta ada 3.000 ribu. Sampai kemarin malam masih ada yang mau mendaftar tapi kita stop," ujar Edi, di Istora Senayan, Jakarta, Senin (19/5/2014).

Edi menyatakan, pada dasarnya panitia ingin memberikan kesempatan kepada para peserta sebanyak mungkin. Namun, karena kapasitas gedung yang kurang mencukupi, maka panitia terpaksa harus membatasi. "Tadinya kita targetkan cuma 2.500 peserta, tapi karena banyak peserta yang mendaftar akhirnya kita batasi sampai 3.000 ribu saja," ungkapnya.

Namun demikian, pihaknya berharap para lulusan SMA dan orangtua siswa bisa memaklumi kondisi tersebut. Panitia berjanji bakal menerima kegiatan tryout Sindonews.com melalui online.

Dia menambahkan, sebelumnya, panitia harusnya menutup pendaftaran tryout pada 9 Mei, tetapi karena banyaknya permintaan, maka waktu pendaftaran baru ditutup tanggal 14 Mei 2014 kemarin. Pendaftaran Tryout SBMPTN Sindonews.com sendiri sudah dibuka sejak 28 April 2014.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7541 seconds (0.1#10.140)