UN SMP 2015 Akan Online

Senin, 16 Juni 2014 - 05:29 WIB
UN SMP 2015 Akan Online
UN SMP 2015 Akan Online
A A A
JAKARTA - Mulai tahun depan (2015), pemerintah akan menguji coba ujian nasional (UN) SMP secara online. UN online atau daring ini akan menghemat anggaran dan lebih efisien.

Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Kapuspendik) Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Nizam Zaman mengatakan, UN online tahun depan akan diuji coba pada beberapa provinsi.

Seperti DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Sulawesi Utara (Sulut) dan Jawa Timur (Jatim). Kelima provinsi ini akan melaksanakan UN online karena sudah menerima tawaran pemakaian sistem online dari Kemendikbud sebelumnya.

"UN SMP online tahun depan masih dalam tahap uji coba. Kami akan terus menawarkan ke provinsi lain yang ingin memakai sistem ini," kata Nizam Zaman di Gedung Kemendikbud, Jakarta, Minggu 15 Juni 2014.

Nizam menjelaskan, Kemendikbud berani menawarkan UN online ini karena suksesnya penerapan di luar negeri. Seperti Sekolah Indonesia Luar Negeri di Malaysia dan Singapura yang kemarin menjalani ujicoba.

Menurutnya, tidak ada masalah teknis ketika uji coba dilakukan di kedua negara tersebut bahkan, nilai peserta UN online di kedua negara tetangga pun bagus dan siswanya 100 persen lulus semua.
(maf)
Berita Terkait
UN Ditiadakan, PPDB...
UN Ditiadakan, PPDB Jateng Tahun Ini Gunakan Nilai Rapor
Menggagas Pengganti...
Menggagas Pengganti Terbaik UN
Pemerintah Pertimbangkan...
Pemerintah Pertimbangkan Diadakannya Kembali Ujian Nasional
UN Kembali Ditiadakan,...
UN Kembali Ditiadakan, Penilaian Kelulusan Siswa Kewenangan Sekolah
Kabar UN Mau Diberlakukan...
Kabar UN Mau Diberlakukan Lagi Tahun Depan, Mendikdasmen Bilang Begini
Inilah 5 Negara Tanpa...
Inilah 5 Negara Tanpa Ujian Nasional
Berita Terkini
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
51 menit yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
1 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
3 jam yang lalu
Nekad atau Nekat, Mana...
Nekad atau Nekat, Mana Penulisan yang Benar?
5 jam yang lalu
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
6 jam yang lalu
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
6 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved