PR Matematika Diberi Nilai 20 Karena Prosesnya Salah

Rabu, 24 September 2014 - 03:59 WIB
PR Matematika Diberi...
PR Matematika Diberi Nilai 20 Karena Prosesnya Salah
A A A
JAKARTA - Tugas matematika siswa diberi nilai 20 sebenarnya bukan terletak pada hasil, tapi proses soal tersebut diselesaikan.

Hal itu dikatakan penggagas metode matematika nalariah, Ridwan Hasan Saputra. Menurutnya, dalam kasus yang sempat mencuat di media sosial tersebut, dirinya melihat PR yang diberikan oleh guru adalah tentang pemahaman konsep.

"Artinya, walaupun hasilnya benar, tapi konsepnya salah. Itu yang disalahkan oleh guru, karena konsep yang digunakan salah," kata Ridwan melalui pesan tertulisnya kepada Sindonews, Selasa 23 September 2014.

Pria yang telah mencetak juara olimpiade internasional itu memaparkan, dalam konsep matematika, bentuk 7×6 berbeda dengan 6×7.

"Kalau 7×6=6+6+6+6+6+6+6, sedangkan 6×7=7+7+7+7+7+7," kata dia.

"Jadi dalam kasus PR ini, secara konsep guru tidak salah," imbuh Ridwan.

Sebelumnya, akun media sosial atas nama Muhammad Erfas Maulana menjadi buah bibir dan menghebohkan forum dunia maya karena mengunggah hasil pekerjaan rumah (PR) matematika adiknya yang diberi nilai 20 oleh gurunya meski semua jawabannya benar.

Sang guru menyalahkan hampir semua jawaban PR anak kelas 2 SD itu, karena konsep atau cara pengerjaannya berbeda dengan cara guru tersebut. Para pengguna Facebook pun ramai memperbincangkan masalah itu.
(maf)
Berita Terkait
PAUD Bantu Stimulasi...
PAUD Bantu Stimulasi Tumbuh Kembang Anak Usia Dini
Asah Kreativitas di...
Asah Kreativitas di Tengah Pandemi dengan Lomba Media Kreasi
Polri Ajak Masyarakat...
Polri Ajak Masyarakat Tanamkan Citra Positif Polisi ke Anak-anak
Riset Profesor Universitas...
Riset Profesor Universitas Helsinki: Pentingnya Mendidik Resiliensi pada Anak Berdasarkan Kepedulian
Studi Tanoto dan School...
Studi Tanoto dan School of Parenting Ungkap Permasalahan Pengasuhan Anak Usia Dini
Pembelajaran STEAM Efektif...
Pembelajaran STEAM Efektif Kembangkan Kompetensi Anak sejak Usia Dini
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
35 menit yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
1 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
2 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
13 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
14 jam yang lalu
Infografis
7 Film Indonesia Terlaris,...
7 Film Indonesia Terlaris, Salah Satunya Film Jumbo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved