Pengerjaan Tryout Online SBMPTN Diperpanjang hingga Besok

Sabtu, 14 Maret 2015 - 21:17 WIB
Pengerjaan Tryout Online...
Pengerjaan Tryout Online SBMPTN Diperpanjang hingga Besok
A A A
JAKARTA - Pendaftaran try out online Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015 yang digelar Sindonews.com bersama Bimbingan dan Konsultasi Belajar Nurul Fikri, akan ditutup pada Sabtu (14/3/2015) pukul 21.00.

Meski pendaftaran ditutup pada malam ini, para siswa masih dapat mengerjakan soal pada tryout online hingga besok, Minggu (15/3/2015).

Hingga saat ini, jumlah pendaftar sudah mencapai sekitar 3.000 siswa yang berasdal dari berbagai propinsi dan kota besar di penjuru Indonesia, diantaranya, Aceh, Medan dan Papua, Bandung, Jakarta dan Depok. Pendaftaran itu dibuka dimulai 25 Februari hingga 14 Maret 2015.

Sekadar informasi bagi siswa yang berdomisili di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek), STT Nurul Fikri Kampus B, Jalan Lenteng Agung Nomor 20, Jakarta Selatan membuka laboratorium komputer dan Wifi gratis yang dapat digunakan para peserta untuk mengerjakan soal try out online tanpa dipungut biaya.

Try out online SBMPTN 2015 merupakan salah satu rangkaian kegiatan acara Jakarta Edupreneur Festival yang digelar oleh Sindonews.com bersama Bimbingan dan Konsultasi Belajar Nurul Fikri.

Bagi yang ingin mengikuti try out, bisa langsung mendaftarkan dengan cara mengakses www.nurulfikri.ac.id, info@nurulfikri.ac.id atau sindonews.com.

Puncak acara Jakarta Edupreneur Festival (JEF) akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 22 Maret 2015.

Acara yang dimulai pukul 07.00 WIB hingga 20.00 WIB ini akan diisi berbagai macam kegiatan, yakni sosialisasi kebijakan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015, try out SBMPTN, lomba matematika.

Sindonews juga akan menggelar seminar entrepreneurship dengan mendatangkan Founder Yayasan Pro Indonesia Budi Satria Isman, serta workshop dan demo robot oleh komunitas robot Indonesia.

Tak hanya itu, acara yang tanpa dipungut biaya ini juga akan diisi berbagai pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), serta penampilan sejumlah band.

JEF menyediakan Rp100 juta untuk para peserta yang mengikuti acara. Para pemenang try out offline dan online akan diumumkan setelah penutupan acara.
(maf)
Berita Terkait
Ribuan Orang Ikuti Festival...
Ribuan Orang Ikuti Festival Lari Internasional, Jakarta Running Festival
Soundrenaline Kembali...
Soundrenaline Kembali Digelar di Jakarta, Catat Tanggalnya!
Jakarta Jadi Tempat...
Jakarta Jadi Tempat Perayaan Festival Film Bulanan 2024
50 Musisi Bakal Meriahkan...
50 Musisi Bakal Meriahkan Jakarta Street Jazz Festival 2024
Jakarta Street Jazz...
Jakarta Street Jazz Festival 2024 Digelar Perdana, Bertabur Musisi Lintas Generasi
Jakarta Fashion Week...
Jakarta Fashion Week Gelar Revival Fashion Festival 2020
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
1 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
6 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
8 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
11 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
11 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
14 jam yang lalu
Infografis
Tatib Direvisi, DPR...
Tatib Direvisi, DPR Bisa Copot Kapolri hingga Pimpinan KPK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved