Jakarta Edupreneur Festival Siap Digelar

Jum'at, 20 Maret 2015 - 19:13 WIB
Jakarta Edupreneur Festival...
Jakarta Edupreneur Festival Siap Digelar
A A A
JAKARTA - Hingga hitungan beberapa hari lagi, Jakarta Edupreneur Festival (JEF) akan dilaksanakan. Acara yang digelar oleh portal Sindonews.com bersama Bimbingan dan Konsultasi Belajar Nurul Fikri ini akan dilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 22 Maret 2015 lusa.

General Manager Sales and Event Sindonews sekaligus Ketua Panitia Jakarta Edupreneur Festival Rini Nuruda Irawati mengungkapkan persiapan panitia sejauh ini sudah sekitar 80 persen.

"Para pembicara talkshow-nya sudah siap ya," ujarnya, Jumat (20/3/2015).

Dia mengatakan hingga siang tadi, sekitar 4.000 siswa telah mendaftar try out offline Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015. "Sedangkan yang daftar lomba matematika sudah 300 anak," tuturnya.

Lomba matematika itu bekerja sama dengan Klinik Pendidikan Mipa Bogor. Dalam acara itu, demo dan workshop robot bersertifikat merupakan bagian dari kegiatan JEF.

Dia pun menyampaikan terima kasih kepada semua para sponsor yang memiliki kepedulian terhadap anak bangsa dengan mendukung pelaksanaan acara JEF 2015 Sindonews.com ini.

"Kami ucapkan banyak terima kasih sebesar-besarnya kepada BNI, Telkom-Indihone, Intel, Alfamart, Kalbis Institut, Universitas Paramadina dan Xtra Joss dan beberapa pihak lain yang tak dapat kami sebutkan satu persatu," imbuhnya. (ico)
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4945 seconds (0.1#10.140)