PLN Diminta Tak Padamkan Listrik Selama UN

Senin, 13 April 2015 - 14:53 WIB
PLN Diminta Tak Padamkan...
PLN Diminta Tak Padamkan Listrik Selama UN
A A A
JAKARTA - Untuk memastikan kesiapan Ujian Nasional (UN) online atau Computer Base Test (CBT), pihak Sudin Pendidikan Jakarta Timur Zona 1 mengatakan, seluruh rayon sudah dicek kesiapannya dan semuanya dinyatakan siap laksanakan UN CBT.

"Untuk lancarnya kegiatan UN CBT ini, kami sudah bersurat ke PT PLN untuk menjamin agar lampu tidak mati selama empat hari belakangan ini. Dengan demikian siswa tak perlu risau selama melaksanakan UN CBT," ujar Ari Budiman kepada wartawan, di Jakarta, Senin (13/4/2015).

Sementara itu, Kasudin Pendidikan Jakarta Timur Zona 2, Didi Sugandi mengatakan, pelaksanaan UN CBT atau online ini sangat praktis karena berbasis komputer.

Siswa tidak perlu khawatir akan kehilangan naskah yang sudah diberikan jawaban, saat komputer mengalami gangguan atau aliran listrik mendadak padam. Sebab seluruh komputer yang digunakan untuk UN sudah didesain sedemikian rupa, sehingga secara otomatis mampu menyimpan data.

"Semua data akan terekam di komputer yang digunakan untuk UN, sebab sudah diatur oleh tim IT kita. Sehingga peserta UN tidak perlu risau karena data tidak akan hilang atau terhapus," kata Didi Sugandi.

Di tempat berbeda, Muskilah (17) siswa kelas XII Administrasi Pemerintahan SMKN 46 dirinya berharap ujian tahun ini yang sudah menggunakan sistem online jauh lebih baik.

Pasalnya dalam ujian saat ini siswa tidak direpotkan dengan kertas yang harus di isi dengan cara membulatkan lembar jawaban menggunakan pensil 2B.

"Sebenarnya sih lebih praktis ujian tahun ini, tidak buang waktu dengan menghapus lembar jawaban yang dihapus, kerap buang waktu. Karena saat ini siswa hanya cukup mengklik di dalam layar komputer," tutupnya.
(maf)
Berita Terkait
UN Ditiadakan, PPDB...
UN Ditiadakan, PPDB Jateng Tahun Ini Gunakan Nilai Rapor
Menggagas Pengganti...
Menggagas Pengganti Terbaik UN
Pemerintah Pertimbangkan...
Pemerintah Pertimbangkan Diadakannya Kembali Ujian Nasional
UN Kembali Ditiadakan,...
UN Kembali Ditiadakan, Penilaian Kelulusan Siswa Kewenangan Sekolah
Kabar UN Mau Diberlakukan...
Kabar UN Mau Diberlakukan Lagi Tahun Depan, Mendikdasmen Bilang Begini
Inilah 5 Negara Tanpa...
Inilah 5 Negara Tanpa Ujian Nasional
Berita Terkini
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
37 menit yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
11 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
12 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
14 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
15 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
16 jam yang lalu
Infografis
Selama Gencatan Senjata...
Selama Gencatan Senjata Paskah, Rusia Diserang Ukraina 1.300 Kali
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved