Pemerintah Diminta Antisipasi Kebocoran dan Keterlambatan Soal UN

Senin, 04 Mei 2015 - 10:57 WIB
Pemerintah Diminta Antisipasi...
Pemerintah Diminta Antisipasi Kebocoran dan Keterlambatan Soal UN
A A A
JAKARTA - Ujian Nasional (UN) Sekolah Menengah Pertama (SMP) dimulai pada hari ini. UN akan digelar hingga Kamis 7 Mei mendatang.

Agar UN tingkat SMP berjalan lancar, pemerintah dan pihak terkait diminta untuk mengambil pelajaran dari UN tingkat SMA beberapa waktu lalu.

"Pemerintah jangan sampai jatuh pada lubang yang sama. Mengulang kesalahan serupa seperti di UN SMA," ujar Anggota Komisi X DPR dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Reni Marlinawati dalam siaran pers yang diterima Sindonews, Senin (4/5/2015).

Menurut Reni, persoalan krusial yang muncul dalam pelaksanaan UN SMA lalu adalah kebocoran soal UN dan keterlambatan distribusi soal.

Reni mengingatkan agar dua persoalan itu tidak terjadi pada pelaksanaan UN tingkat SMP yang mulai digelar hari ini.
"Pemerintah dan seluruh stakeholders harus mengantisipasi hal tersebut secara serius," ucap Reni.

Dia juga mengingatkan agar pengawasan UN tetap mempertimbangkan kenyamanan siswa dalam mengerjakan soal. Jangan sampai suasana UN mencekam.

"Tingkatkan pengawasan namun tetap menjunjung tinggi kenyamanan bagi para siswa. Semoga anak-anak kita sukses dalam mengerjakan soal-soal UN," tuturnya.
(dam)
Berita Terkait
UN Ditiadakan, PPDB...
UN Ditiadakan, PPDB Jateng Tahun Ini Gunakan Nilai Rapor
Menggagas Pengganti...
Menggagas Pengganti Terbaik UN
Pemerintah Pertimbangkan...
Pemerintah Pertimbangkan Diadakannya Kembali Ujian Nasional
UN Kembali Ditiadakan,...
UN Kembali Ditiadakan, Penilaian Kelulusan Siswa Kewenangan Sekolah
Kabar UN Mau Diberlakukan...
Kabar UN Mau Diberlakukan Lagi Tahun Depan, Mendikdasmen Bilang Begini
Inilah 5 Negara Tanpa...
Inilah 5 Negara Tanpa Ujian Nasional
Berita Terkini
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
1 jam yang lalu
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Bulan Mei 2025, Banyak Tanggal Merah!
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Purnawirawan Try Sutrisno, Mantan Panglima ABRI hingga Wakil Presiden
4 jam yang lalu
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
20 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
1 hari yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 hari yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved