Hasil SNMPTN 2015 Sudah Bisa Diakses Secara Online

Sabtu, 09 Mei 2015 - 18:02 WIB
Hasil SNMPTN 2015 Sudah...
Hasil SNMPTN 2015 Sudah Bisa Diakses Secara Online
A A A
JAKARTA - Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) 2015 sudah biasa diumumkan pada sore ini. Hasil seleksi itu bisa diakses melalui situs www.snmptn.ac.id sejak pada pukul 17.00 WIB tadi.

Informasi yang tertulis di laman www.snmptn.ac.id, pendaftar dapat mengetahui hasil SNMPTN dengan cara memasukan nomor pendaftaran SNMPTN dan tanggal lahir di laman tersebut.

Untuk mengetahui nomor SNMPTN, pendaftar dapat melihatnya pada kartu peserta SNMPTN. Berdasarkan informasi yang dilansir situs www.dikti.go.id sebelum pengumuman, jumlah peserta SNMPTN 2015 meningkat sepuluh persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Tercatat siswa yang mendaftar SNMPTN sebanyak 852.093 orang. Mereka mendaftar di 63 perguruan tinggi negeri dengan program studi pilihan masing-masing.

Adapun program studi itu meliputi bidang ilmu saintek, teknik informatika, ilmu kesehatan masyarakat, dan farmasi menjadi program studi dengan jumlah peminat teratas. Sedangkan bidang soshum, program studi manajemen, akuntansi, dan ilmu komunikasi menjadi pilihan paling favorit.

Panitia menetapkan jumlah peserta yang lolos seleksi sejumlah 137.005. Dari jumlah tersebut sebanyak 31.908 di antaranya merupakan pemeroleh kuota beasiswa Bidikmisi.

Peserta yang dinyatakan lolos masih akan diverifikasi dengan hadir menunjukkan data akademik (rapor dan portofolio asli) yang akan dilaksanakan oleh perguruan tinggi negeri (PTN) tempat SNMPTN diterima. Verifikasi tersebut dilaksanakan tanggal 9 Juni 2015.
(dam)
Berita Terkait
UI Siap Terima Mahasiswa...
UI Siap Terima Mahasiswa Baru, Jangan Terlewat Tanggal Pendaftarannya!
1.425 Peserta Lolos...
1.425 Peserta Lolos SNMPTN Unair, Rektor Minta Segera Daftar Ulang
Kisah Ratu, Diterima...
Kisah Ratu, Diterima di Unair Jalur SNMPTN 2022 dan Baru Berusia 14 Tahun
Pengumuman SNMPTN 22...
Pengumuman SNMPTN 22 Maret, Ini Link Pengumumannya
Kelulusan SNMPTN 2022...
Kelulusan SNMPTN 2022 Diumumkan Pukul 15.00 WIB, Ini Link Pengumuman Lengkapnya
120.643 Siswa Diterima...
120.643 Siswa Diterima di SNMPTN 2022, Cek Pengumuman di 32 Link Ini
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
58 menit yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
1 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
3 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
13 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
14 jam yang lalu
Infografis
Trump Frustrasi pada...
Trump Frustrasi pada Zelensky: Dia Bisa Kehilangan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved