Sukses Selenggarakan iGeo 2023, Indonesia Raih Empat Medali

Senin, 14 Agustus 2023 - 21:00 WIB
Kemendikbudristek bekerja sama dengan Pemprov Jabar dan IA TOGI telah sukses menyelenggarakan Olimpiade Geografi Internasional atau International Geography Olympiad (iGeo) ke-19 di Kota Bandung
BANDUNG - Indonesia melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Ikatan Alumni Tim Olimpiade Geografi Indonesia (IA TOGI) telah sukses menyelenggarakan Olimpiade Geografi Internasional atau International Geography Olympiad (iGeo) ke-19 di Kota Bandung, Jawa Barat, pada 8 sampai dengan 14 Agustus 2023. Pada iGeo ke-19 ini, Indonesia berhasil meraih tiga medali perak dan satu medali perunggu.

Sementara itu, Rumania berhasil menjadi juara umum dengan perolehan tiga medali emas dan satu medali perak. “Selamat kepada para peserta dan juara International Geographical Olympiad 2023. Anda adalah pembuat perubahan, pemimpin masa depan yang akan membentuk dunia kita,” kata Staf Ahli Menteri bidang Manajemen Talenta Tatang Muttaqin, saat penutupan iGeo 2023 di Kota Bandung, Minggu (13/8/2023).

Dalam kesempatan ini, Tatang menyampaikan kebanggaannya kepada para peserta yang telah menghadapi tantangan selama kompetisi. Menurutnya, para peserta iGeo adalah perwujudan masa depan, di mana dedikasi, kreativitas, dan hasrat terhadap geografi telah membuatnya takjub.



“Anda telah mengungkap kompleksitas permasalahan dunia kita dengan membuktikan bahwa mengejar pengetahuan tidak mengenal batas. Kecerdasan Anda menjadi dorongan optimisme dan menginspirasi kita semua untuk bekerja keras dan bekerja sama untuk dunia yang lebih baik,” tuturnya.



Senada dengan itu, Co Chair International Geography Union (IGU), Su Min Shen, juga mengapresiasi para peserta iGeo yang telah memanfaatkan kesempatan hadir di Indonesia dengan mempelajari lebih lanjut tentang geografis Indonesia.

“Ini adalah pengalaman langka yang dapat menginspirasi Anda dan tak ternilai harganya. Kalian adalah masa depan kita. Gairah dan antusiasme kalian terhadap geografi akan berkontribusi untuk membangun masyarakat inklusif yang berkelanjutan di negara masing-masing dan di seluruh dunia,” tuturnya.

Hendarman, Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional, Kemendikbudristek yang sekaligus menjadi Chairman iGeo 2023, mengatakan, iGeo bukan hanya menjadikan para peserta lebih mendalami pengetahuan tentang geografi, tetapi juga menumbuhkan semangat berkolaborasi, mengembangkan kemampuan berkomunikasi lintas budaya, kepemimpinan, dan toleransi.

“Dengan semangat ini, iGeo bukan hanya merayakan pencapaian akademik tetapi juga membentuk pribadi-pribadi yang sadar akan tanggung jawab global yang siap untuk berkontribusi dalam mencari solusi permasalahan dunia yang sangat kompleks dan saling terhubung,” paparnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More