Riwayat Pendidikan Anak Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar, Sama-sama Kuliah di UGM

Senin, 11 September 2023 - 10:57 WIB
Alam bersama rekan-rekannya saat kompetisi di Filipina. Foto/Humas Pemprov Jateng.

Lulus dari SMPN 2 Semarang, Alam yang menyukai olahraga sepak bola ini melanjutkan sekolah di SMAN 3 Semarang. Kiprahnya di kompetisi internasional kembali berlanjut di sini.

Pada 2019 Alam bersama rekan-rekannya meraih juara tiga dalam ajang 2019 Junior Achievement (JA) Asia Pacific Company of the Year Competition yang diselenggarakan oleh JA Asia Pacific di Manila, Filipina.

Sagasco Student Company, perusahaan siswa dari SMAN 3 Semarang, tempat Alam mengembangkan kreasinya itu, juga meraih Juara Ketiga dan penghargaan The Best Financial Management Award.

Baca juga: Alam Ganjar Ternyata Pro Player Mobile Legends, Unjuk Kebolehan Bareng Raffi Ahmad, Atta, dan Thariq untuk Charity

Pada ajang tersebut, Alam bersama teman-temannya di Sagasco SMAN 3 Semarang membawa produk andalan mereka, yaitu Echoes dan Whynotes, alas kaki dan binder multifungsi buatan tangan yang berbahan dasar eceng gondok dan dipadukan dengan batik.



Alam berfoto bersama Kaesang Pangarep saat bermain bola. Foto/Instagram @alamganjar.

Kini Muhammad Zinedine Alam Ganjar sedang menempuh pendidikan tingginya di kampus yang sama dengan ayahnya dulu menuntut ilmu yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM.

Jika Ganjar tamat SMA melanjutkan kuliahnya di Fakultas Hukum UGM maka Alam melanjutkan studinya di Fakultas Teknik jurusan Teknik Industri di PTN yang saat ini dipimpin Rektor Ova Emilia ini.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More