Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru 2024 Diumumkan Jumat, Akankah Ada Perubahan?
Rabu, 06 Desember 2023 - 14:19 WIB
JAKARTA - Seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru 2024 akan diumumkan Jumat (8/12/2023). Ini akan menjadi informasi paling dinanti bagi calon mahasiswa baru dan juga sekolah.
Dalam akun Instagram Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BPPP) diinformasikan jika peluncuran seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru ke perguruan tinggi negeri (PTN) tahun depan akan diluncurkan lusa, 8 Desember 2023.
"Halo Calon Mahasiswa Indonesia! Peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 08 Desember 2023," dikutip, Rabu (6/12/2023).
Baca juga: Calon Mahasiswa Baru, Kenali 6 Jalur Masuk PTN di Indonesia
Peluncuran ini akan menjadi awal dari seluruh agenda Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru pada tahun 2024. Mekanisme dan pola yang akan berlaku akan disampaikan secara lengkap. Mulai dari registrasi yang harus dilakukan siswa dan sekolah.
Tim SNPMB juga mengimbau agar pihak sekolah dan siswa yang akan terlibat langsung dalam seleksi penerimaan mahasiswa baru dapat mengikuti dan mengetahui mekanisme pada tahun depan.
Biasanya SNPMB BPPP akan menyiarkan secara langsung peluncuran seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru di akun media sosial YouTube, Instagram, dan Facebook.
Dalam akun Instagram Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BPPP) diinformasikan jika peluncuran seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru ke perguruan tinggi negeri (PTN) tahun depan akan diluncurkan lusa, 8 Desember 2023.
"Halo Calon Mahasiswa Indonesia! Peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 08 Desember 2023," dikutip, Rabu (6/12/2023).
Baca juga: Calon Mahasiswa Baru, Kenali 6 Jalur Masuk PTN di Indonesia
Peluncuran ini akan menjadi awal dari seluruh agenda Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru pada tahun 2024. Mekanisme dan pola yang akan berlaku akan disampaikan secara lengkap. Mulai dari registrasi yang harus dilakukan siswa dan sekolah.
Tim SNPMB juga mengimbau agar pihak sekolah dan siswa yang akan terlibat langsung dalam seleksi penerimaan mahasiswa baru dapat mengikuti dan mengetahui mekanisme pada tahun depan.
Medsos SNPMB BPPP untuk Melihat Peluncurannya
Biasanya SNPMB BPPP akan menyiarkan secara langsung peluncuran seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru di akun media sosial YouTube, Instagram, dan Facebook.
Lihat Juga :
tulis komentar anda