Profil Pendidikan AHY yang Resmi Jadi Menteri ATR, Lulusan Akmil dengan 3 Gelar Master

Rabu, 21 Februari 2024 - 11:28 WIB
Jejak pendidikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang resmi dilantik menjadi Menteri ATR/BPN. Foto/Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden.
JAKARTA - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi dilantik menjadi Menteri ATR/BPN . Ini adalah jejak pendidikan AHY yang juga Ketua Umum Partai Demokrat tersebut.

Berpakaian kemeja putih, dasi merah, dan jas serta celana hitam AHY datang ke Istana Negara bersama dengan istri juga anaknya, Annisa Pohan dan Almira Tunggadewi Yudhoyono.

AHY resmi dilantik sebagai Menteri Agraria/Kepala Badan Pertanahan Nasional (Menteri ATR/BPN) menggantikan Hadi Tjahjanto yang diangkat sebagai Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD.



Baca juga: Presiden Jokowi Resmi Lantik AHY Jadi Menteri ATR/BPN

Pelantikan AHY sebagai Menteri ATR/BPN berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 34P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Menteri Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

“Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan undang-undang dengan selurus-lurusnya,” demikian kutipan pengambilan sumpah yang dibacakan Jokowi yang diikuti AHY.

“Demi Dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjujung etika jabatan berkerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” sambungnya.

Profil Pendidikan AHY



AHY merupakan putra pertama dari Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono dan Kristiani Herawati. Ia semasa kecil sering mengikuti perjalanan tugas dan pendidikan sang ayah mulai dari Bandung, Timor Timur, hingga Amerika Serikat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More