Pendaftaran Beasiswa Teladan 2025 Dibuka, Berikut Persyaratannya

Selasa, 20 Agustus 2024 - 16:06 WIB
Tanoto Foundation kembali membuka pendaftaran beasiswa S1 Teladan Angkatan 2025. Foto/Tanoto Foundatiom.
JAKARTA - Tanoto Foundation kembali membuka pendaftaran Beasiswa Teladan Angkatan 2025. 10 perguruan tinggi menjadi mitra beasiswa ini.

Program Teladan (Transformasi Edukasi untuk melahirkan Pemimpin Masa Depan) merupakan salah satu inisiatif Tanoto Foundation dalam mengembangkan pemimpin masa depan dan membangun generasi unggul yang tangguh serta siap berkontribusi positif untuk Indonesia.

Baca juga: Kisah Ade Mardani Putra, Alumni Beasiswa Teladan yang Pelopori SDGs di Masyarakat Pesisir



Mahasiswa yang lolos beasiswa ini akan bisa mengikuti pelatihan kepemimpinan terstruktur untuk melengkapi para Tanoto Scholars (sebutan untuk penerima beasiswa Tanoto Foundation) dengan soft skill, kemampuan kepemimpinan, dan berbagai kemampuan esensial lainnya untuk mendukung mereka menjadi pemimpin yang berdampak di masa depan.

Sejak tahun 2006 hingga tahun 2023, program beasiswa Tanoto Foundation di Indonesia telah memberikan manfaat kepada 8.338 mahasiswa dari perguruan tinggi mitra di seluruh Indonesia. Formulir pendaftaran dapat diakses melalui laman https://bit.ly/TELADAN2025.

Baca juga: Kisah Freddy Wijaya, Alumni Beasiswa Teladan yang Punya Passion Tinggi di Pertanian

Dikutip dari laman Tanoto Foundation, berikut ini informasinya

10 Mitra Perguruan Tinggi Beasiswa Teladan



Beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa reguler program sarjana yang berada di semester pertama di 10 perguruan tinggi mitra program Teladan yaitu:
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More